Tenar Jadi Selebriti, Sophia Latjuba Tak Pernah Bercita-cita Jadi Artis, Sempat Kuliah Kedokteran
Sudah 33 tahun lamanya aktris Sophia Latjuba (49) berkarier menjadi publik figur di Indonesia sebagai pesinetron, film, model, penyanyi,juga presenter
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudah 33 tahun lamanya aktris Sophia Latjuba (49) berkarier menjadi publik figur di Indonesia sebagai pemain sinetron, film, model, penyanyi, hingga presenter.
Selama 33 tahun berkarier di dunia akting, Sophia Latjuba tercatat sudah membintangi 19 film layar lebar dan lebih dari 10 sinetron, FTV, hingga sitkom.
Paras cantik dan awet muda Sophia Latjuba membuatnya masih menjadi idola kaum adam, meski usianya yang sudah hampir setengah abad itu.
Bahkan, 33 tahun berkarier, wanita yang akrab disapa Sophie itu meraih beberapa penghargaan.
Mulai 'BASF Awards (1994) - Best Album Arrangement Hanya Untukmu', 'Best Video Clip - Hold On in Brasou, Romania', 'Video Music Indonesia (VMI) Award, Runner Up forBest Video Clip - Tak Kubiarkan' hingga masuk dalam 'Nominasi Pemeran dengan Peran Singkat Paling Memukau Piala Maya 2015 lewat film Comic 8: Casino Kings' jadi deretan prestasinya.
Baca: Bicara New Normal, Sophia Latjuba: Belum Siap karena Belum Jelas
Baca: Mengapa Ahmad Dhani Sudah Jarang Buat Karya Baru di Dunia Musik? Apa karena Sibuk Berpolitik?
Tiga tahun belakangan ini, nama Sophie pun ada dalam beberapa film layar lebar produksi besar, yang membuatnya bisa menjaga eksistensi dalam berkarier dan terkenal.
Tak disangka di balik suksesnya, artis bernama asli Sophia Inggriani Latjuba itu menegaskan bahwa mulanya, ia tak pernah berpikir bisa menjadi aktris atau publik figur terkenal.
"Enggak ada, sama sekali enggak ada atau enggak punya cita-cita menjadi artis," kata Sophia Latjuba dalam siaran langsung instagram bersama Maarchanaindo, dikutip Warta Kota, Senin (1/6/2020).
Janda dua anak dan juga mantan istri Indra Lesmana itu membocorkan, ketika masih kecil memiliki cita-cita bukan menjadi artis.
Baca: Duo Ratu atau Duo Maia? Ahmad Dhani Pilih Mana? Singgung Nama Mulan Jameela dan Maia Estianty
Baca: Dulu Kaget Ada Tas Harganya Rp20 Juta, Kini Citra Kirana Hobi Beli yang Bermerek
Baca: Terbongkar Alasan Reino Baru Laporkan Kasus Syahrini, Ternyata Tak Begitu Paham dengan Gosip
"Aku tuh mau jadi dokter cita-cita awalnya," ucap mantan pasangan Indra Lesmana ini.
Mantan kekasih Nazriel Irham alias Ariel 'Noah' tersebut mengaku sudah menjalani pendidikan untuk meraih cita-cita awalnya itu
"Bahkan, aku sudah sempat masuk sekolah dokter di Jerman," ungkapnya.
Lebih lanjut, Sophia Latjuba menilai bahwa Tuhan tak memberkati dirinya menjadi dokter dan menerima semua yang sudah didapatkan menjadi seorang artis.
"Tuhan punya rencana lain. Aku jalani semuanya ini karena Tuhan kasih jalan lain," ujar Sophia Latjuba.