Kuasa Hukum Ungkap Kondisi Terkini Ruben Onsu, Sempat Tak Bisa Tidur Pikirkan Polemik Geprek Bensu
Kuasa hukum pihak Geprek Bensu, Minola Sebayang ungkap kondisi terkini Ruben Onsu setelah ada kasus terkait penggunaan nama Bensu dengan pihak lain.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Yakni dengan membuat rencana untuk ke depannya dalam menyelesaikan polemik penggunaan nama Bensu.
Minola juga mengatakan, masyarakat sekarang sudah mendapatkan informasi yang lebih baik dari sebelumnya.
Bahwasannya Ruben membuka usaha Geprek Bensu sudah sesuai dengan ketentuan dan memiliki dasar yang kuat.
"Tapi setelah ngomong-ngomong dengan saya terus kemudian juga mulai memikirkan langkah yang bisa dilakukan," terang Minola.
"Sekarang mungkin kondisi Ruben sudah sedikit lebih baik karena sudah ada berita yang berimbang."
"Masyarakat juga sudah semakin jelas, ternyata Ruben buka usaha itu ada sertifikat bukan sekedar nama," imbuhnya.
Dalam menghadapi kasus ini, Minola menyebutkan Ruben mendapatkan dukungan dari keluarga.
Seperti sang istri Sarwendah, maupun anak-anak Ruben, yakni Betrand Peto, Thalia, dan Thania.
Tidak hanya pihak keluarga, Minola sebagai kuasa hukum juga sudah memberikan dukungan pada Ruben.
Dukungan yang diberikan berupa kata-kata bijak agar Ruben tidak panik mengatasi kasus ini.
"Kalau support keluarga sudah pasti, semua keluarga akan saling men-support," ungkap Minola.
"Seperti yang saya tahu men-support Ruben agar tetap tenang dan tidak terlalu panik."
"Sarwendah juga seperti itu, anak-anak juga," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Minola juga menyebutkan Ruben mendapatkan kerugian immateriil seperti tekanan psikis terkait kisruh ini.