Denada: Perceraian Mengorbankan Semua
Denada cerita masa lalunya ketika rumah tangganya bersama Jerry Aurum di ujung tanduk.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Denada cerita masa lalunya ketika rumah tangganya bersama Jerry Aurum di ujung tanduk.
Kala itu, Denada berusaha mempertahankan rumah tangganya. Namun, pada ia gagal dan mengakhiri hubungannya bersama Jerry dengan perceraian.
Yang jadi pertimbangannya, ternyata mempertahankan rumah tangga yang tak lagi membahagiakan dikhawatirkan justru membawa pengaruh negatif untuk orang di sekitarnya, termasuk anak.
"Gue kebetulan adalah orang yang menganut paham bahwa kita harus mengupayakan apapun yang kita mampu untuk mempertahankan sebuah pernikahan," kata Denada dikutip dari vlog Daniel Mananta Network, Rabu (5/8/2020).
Baca: Sempat Trauma Menikah, Tapi Pemikiran Denada Berubah Sejak Dampingi Anaknya Berobat di Singapura
Lewat vlog berjudul "Trauma, Denada Tidak Ingin Menikah Lagi?" Denada kemudian menjelaskan pilihannya tetap bercerai.
"Lu untuk mempertahankan marrige lu tapi jadi orang yang tidak bahagia, keadaan di rumah juga tidak membahagiakan, tidak memberikan vibes yang positif juga ke satu sama lain, tidak memberikan vibe yang positif ke orang-orang di rumah khususnya anak," kata Denada.
"I think, menurut gue itu harus you better think it over (untuk mempertahankan)," lanjut Denada.
Denada tidak pernah merasa bangga karena telah gagal mempertahankan rumah tangganya.
Bahkan dengan hati terbuka dia mau mengakui kalau perceraian itu sebagai satu kegagalan dalam hidupnya.
Baca: Jawaban Rizky Billar Dituding Manfaatkan Dinda Hauw dan Lesty Kejora untuk Pansos
Tapi Denada tidak pernah menyesali keputusannya bercerai, karena sebelum bercerai dia merasa sudah mengupayakan hal yang terbaik demi mempertahankan rumah tangga.
"Itulah yang gue bilang, perceraian mengorbankan semua yang ada di dalamnya," ucap artis kelahiran 1978 itu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pernah Jadi Anak Broken Home, Ini Alasan Denada Tetap Memutuskan Bercerai