Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Doa dan Harapan Caca Tengker di Hari Ulang Tahun sang Suami

Tak ingin melewatkan momen tersebut, Caca Tengker pun memberikan ucapan spesial untuk sang suami.

Penulis: Sinatrya Tyas Puspita
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Doa dan Harapan Caca Tengker di Hari Ulang Tahun sang Suami
Instagram/cacatengker
Caca Tengker, Barry Tamin dan Ansara. 

TRIBUNNEWS.COM - Kebahagiaan tengah dirasakan pasangan artis Caca tengker dan Barry Tamin.

Pasalnya, tepat pada hari ini Senin (28/9/2020), Barry tengah berulang tahun.

Tak ingin melewatkan momen tersebut, Caca Tengker pun memberikan ucapan spesial untuk sang suami.

Adik kandung Nagita Slavina ini mengunggah foto Barry Tamin dan dirinya.

Caca berharap agar dirinya dan Barry merasakan bahagia seperti foto yang diunggahnya.

Tak hanya itu, Caca juga berdoa agar pandemi ini segera berakhir.

Hal ini lantaran agar dirinya bisa mengajak anak-anaknya untuk keliling dunia.

Berita Rekomendasi

Tak lupa, Caca berharap agar Barry senantiasa menjaga kesehatannya agar bisa menua bersama.

"Happy Birthday Mas @barry.tamin Semoga sampe tua bisa ngerasain bahagia kaya lo di foto ini ya

Semoga dunia cepet pulih jadi bisa bawa anak-anak kita ngeliat besarnya, indahnya, dan beragamnya dunia ini.

Amin! Jaga kesehatan juga plis biar bisa sama-sama liat cucu sampe cicit kita nanti. Love you much," tulisnya.

Unggahan adik Nagita Slavina ini lantas mendapatkan komentar dari sejumlah warganet.

Tak sedikit mereka mengucapkan selamat ulang tahun untuk Barry.

@distyaputri : "Happy birthday kak Barry! Semoga panjang umur dan sehat selalu selalu. All the best aamiin.."

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas