Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tegur Keras Adegan Ranjang Sinetron Samudra Cinta, KPI: Tidak Memberikan Pengalaman Visual yang Baik

Adegan yang dimaksud berupa tampilan seorang pria dan wanita di atas ranjang dalam posisi bertindihan.

Editor: Irsan Yamananda
zoom-in Tegur Keras Adegan Ranjang Sinetron Samudra Cinta, KPI: Tidak Memberikan Pengalaman Visual yang Baik
kolase/tangkap layar
Haico Van der Veken dan Rangga Azof saat jumpa pers virtual, Rabu (1/7/2020) bersama para pemain 'Samudra Cinta'. 

TRIBUNNEWS.COM - Sinetron Samudra Cinta  menjadi sorotan dalam beberapahari terakhir.

Serial yang tayang di stasiun televisi SCTV itu mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

Sanksi administratif berupa teguran pertama dijatuhkan oleh KPI pada pihak sinetron Samudra Cinta.

Sinetron yang dibintangi pemeran utama Haico Van der Veken dan Rangga Azof itu dianggap melanggar aturan tentang norma kesopanan dan kesusilaan.

Aturan tersebut terdapat dalam Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3SPS) KPI tahun 2012.

Surat teguran KPI itu dilayangkan pada 30 September 2020.

Baca juga: Natasha Wilona & Stefan William Main Sinetron Bareng Lagi, Jaga Chemistry & Berusaha Profesional

Baca juga: Dikabarkan Dekat dengan DJ Butterfly, Ini Sosok Aiman Ricky, Bintangi Puluhan FTV serta Sinetron

Baca juga: Profil Haico Van der Veken, Menang sebagai Aktris Sinetron Terpopuler di ITA 2020

Artis peran Rangga Azof dan Haico Van der Veken dalam konferensi pers virtual Sinetron Samudra Cinta yang diikuti Kompas.com, Rabu (1/7/2020).
Artis peran Rangga Azof dan Haico Van der Veken dalam konferensi pers virtual Sinetron Samudra Cinta yang diikuti Kompas.com, Rabu (1/7/2020). (Melvina Tionardus)

Sementara hal yang dianggap melanggar terdapat pada adegan tanggal 24 September 2020 pukul 19.43 WIB.

BERITA REKOMENDASI

Adegan yang dimaksud berupa tampilan seorang pria dan wanita di atas ranjang dalam posisi bertindihan.

Selain itu, kedua pemain tersebut berguling saling berganti posisi. 

Wakil Ketua KPI Pusat Mulyo Hadi Purnomo menilai adegan seperti itu tidak pantas ditampilkan pada jam yang semestinya ramah anak.

HALAMAN SELANJUTNYA ===========>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas