Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bernostalgia Bersama hingga Ciptakan Momen Berkualitas dengan Buah Hati Lewat Sofa Kuning

Sofa Kuning adalah sebuah tayangan interaktif di Mola TV untuk orangtua dan anak-anak. Orangtua bisa bernostalgia, anak-anak bisa mengenal lagu anak.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Bernostalgia Bersama hingga Ciptakan Momen Berkualitas dengan Buah Hati Lewat Sofa Kuning
Tangkap layar Mola TV
Keseruan keluarga Aqi Singgih memandu acara Sofa Kuning episode 8 di Mola TV 

Selain itu, untuk setiap jawaban yang cepat dan tepat akan mendapatkan poin yang akan diakumulasikan pada akhir acara.

Total ada tujuh pertanyaan yang diberikan Aqi dan Audrey dalam segmen pertama.

Di segmen selanjutnya, Aqi dan Audrey menyanyikan lagu anak klasik lainnya yaitu Burung Kutilang dan Nenek Moyang.

Sama seperti segmen pertama, Aqi dan Audrey kembali melemparkan masing-masing tujuh pertanyaan setelah selesai menyanyikan lagu.

Total ada 21 pertanyaan yang dibagikan Aqi dan Audrey. Hasilnya, Tribunnews.com hanya berhasil mengumpulkan 60 points dan menempati urutan ke-632.

Angka ini sangat jauh bila dibandingkan pemenang pertama yaitu Nikka Yuliani yang sukses meraih 325 points.

Dengan keberhasilan ini, Nikka Yuliani berhak mendapatkan hadiah tabungan pendidikan sebesar Rp 50 juta.


Hasil perolehan nilai penulis dalam kuis interaktif Sofa Kuning di Mola TV
Hasil perolehan nilai penulis dalam kuis interaktif Sofa Kuning di Mola TV (Tangkap layar Mola TV)
Berita Rekomendasi

Jadi Momen Berkualitas

Ya, demikianlah keseruan acara Sofa Kuning yang hadir di Mola TV dan NET TV setiap hari Sabtu pukul 18.30 WIB.

Sofa Kuning merupakan sebuah tayangan interaktif yang ditujukan orangtua dan anak-anak.

Acara yang menghadirkan keluarga Aqi Singgih sebagai host tersebut tak hanya membuat para orang tua bernostalgia.

Namun juga mengajak orang tua untuk mengenalkan lagu-lagu anak, lagu daerah, dan lagu nasional kepada buah hati mereka.

Acara Sofa Kuning muncul sebagai jawaban atas keprihatinan Mola TV yang melihat anak-anak Indonesia lebih mengenal lagu asing dan lagu dewasa ketimbang lagu-lagu anak Nusantara.

"Oleh karenanya, Mola TV menghadirkan Sofa Kuning, sebuah acara keluarga yang menampilkan lagu-lagu anak Indonesia."

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas