12 Drama Korea Ongoing untuk Temani Akhir Pekanmu, Birthcare Center hingga Start-Up
Simak 12 drama Korea ongoing yang bisa kamu tonton di akhir pekan. Ada Birthcare Center hingga Start-Up.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Simak drama Korea yang tengah tayang saat ini untuk menemani akhir pekanmu.
Sejumlah drama Korea diketahui tengah tayang pada November 2020 ini.
Tak hanya itu, ada dua drama Korea baru yang bisa jadi tontonanmu di akhir pekan.
Baca juga: 20 Side Track BTS yang Wajib Kamu Dengarkan, Ada 1 Hidden Track yang hanya Tersedia di Album Fisik
Baca juga: Jadwal Tayang & Daftar Pemain Drama True Beauty, Lengkap dengan Sinopsisnya
Dirangkum Tribunnews, inilah drama Korea ongoing yang bisa kamu nikmati:
1. Birthcare Center (8 episode)
Drama yang baru tayang pada 2 November 2020 lalu ini tayang di televisi kabel tvN.
Hanya berjumlah delapan episode, Birthcare Center rencananya akan selesai pada 24 November 2020 mendatang.
Drama ini menceritakan tentang eksekutif termuda di sebuah perusahaan, Oh Hyun Jin (Uhm Jin Won), yang menginap di pusat perawatan pasca-persalinan setelah ia melahirkan bayinya.
Namun, di tempat itu ia menjadi pasien tertua.
Selama berada di pusat perawatan pasca-persalinan, Oh Hyun Jin bertemu dengan wanita lainnya, termasuk Jo Eun Jung (Park Ha Sun), dan mereka tumbuh dewasa bersama.
2. Delayed Justice (16 episode)
Bagi para pecinta drama Korea lawas, pasti sudah tak asing lagi dengan sosok Kwon Sang Woo.
Kwon Sang Woo berperan sebagai Park Tae Yong, seorang pengacara, dalam drama Delayed Justice yang tayang di SBS.
Baca juga: 6 Drama Korea Romantis di Netflix yang Ceritakan soal Cinta Pertama, Reply 1988 hingga Still 17
Baca juga: Dari Cerita Persahabatan hingga Kisah Cinta Romantis, Ini 5 Drama Korea Musikal yang Buat Baper