Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ibunda Ririn Ekawati Meninggal karena Covid-19, Ibnu Jamil Ungkap Pesan Terakhir Almarhumah Untuknya

Ririn Ekawati mengaku bahwa ibunya memang belum lama ini mengidap penyakit gula dan kolesterol tinggi.

Editor: Listusista Anggeng Rasmi
zoom-in Ibunda Ririn Ekawati Meninggal karena Covid-19, Ibnu Jamil Ungkap Pesan Terakhir Almarhumah Untuknya
kolase/dok pribadi Ibnu Jamil
Ririn Ekawati, ibunya dan Ibnu Jamil 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang dari artis peran Ririn Ekawati.

Ia baru saja ditinggal ibunda tercintanya, Samsidar Zaid.

Perlu diketahui, ibunda Ririn meninggal dunia pada Rabu (2/12/2020) sekira pukul 11.12 WIB.

Kabar duka tersebut sempat tersiar melalui media sosial.

Tak lama berselang, Ibnu Jamil, orang yang dekat dengan Ririn Ekawati,  langsung membenarkan informasi tersebut.

Selain itu, ia juga menceritakan kenangan terakhirnya dengan almarhumah Samsidar Zaid.

Baca juga: Sebelum Wafat karena Covid, Ibunda Ririn Ekawati Ingatkan Ibnu Jamil: Jadikan Anakku yang Terakhir

Baca juga: TINGGAL KENANGAN Senyum Ibu Ririn Ekawati di Samping Ibnu Jamil Sebelum Meninggal Kini Banjir Duka

Baca juga: Ririn Ekawati & Rini Yulianti Berduka, Sang Ibu Dikabarkan Meninggal Dunia, Ibnu Jamil Angkat Bicara

Ririn Ekawati, Ibnu Jamil
Ririn Ekawati, Ibnu Jamil (Instagram @ibnujamilo)

Ibnu Jamil mengaku sempat menghampiri ibunda Ririn di Palu.

Berita Rekomendasi

Kala itu, ia ingin mengutarakan keseriusannya menjalin hubungan dengan Ririn.

"Saya waktu itu memang sempat bilang harus ketemu ibu kamu waktu saya mau ngelamar kamu, jadi karena memang keseriusan saya jadi saya samperin," jelas Ibnu Jamil di kediaman Ririn Ekawati di kawasan Bendungan Hilir Jakarta Pusat, Rabu (2/12/2020) seperti dikutip dari Wartakota.

"Kebetulan memang mamanya Ririn lagi di Palu dan saya ada libur 3 hari ke sana sama-sama," lanjutnya.

HALAMAN SELANJUTNYA =======>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas