Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bahas Warisan Lina hingga Tuding Putri Sule, Teddy Akui Sempat Kerja di Amerika dan Jepang 10 Tahun

Teddy Pardiyana beri jawaban ini terkait polemik warisan sang istri hingga menuding Putri Delina bawa kabur harta gono gini.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Bahas Warisan Lina hingga Tuding Putri Sule, Teddy Akui Sempat Kerja di Amerika dan Jepang 10 Tahun
Instagram @ferdinan_sule / YouTube MOP Channel
Teddy Pardiyana beri jawaban ini terkait polemik warisan sang istri hingga menuding Putri Delina bawa kabur harta gono gini. 

"Dibilang anak saya membawa harta gono gini," terangnya.

Lantas Sule menerangkan Putri Delina sebagai ahli waris hanya mengamankan harta sang mama.

Berdasarkan wasiat mendiang Lina, seluruh hartanya akan jatuh kepada anak-anaknya.

Selain Putri Delina, anak ketiga Sule dan Lina, Rizwan juga disebut mendapatkan bagian, termasuk Bintang.

Terkait harta gono gini, Putri Delina dituding bawa kabur warisan sang mama, Lina Jubaedah.
Terkait harta gono gini, Putri Delina dituding bawa kabur warisan sang mama, Lina Jubaedah. (tangkapan layar di kanal YouTube Beepdo)

"Harta gono gini apa? Itu ahli waris yang istilahnya dia mengamankan semuanya."

"Karena 'kan tidak hanya Putri, Rizwan juga kebagian, ya 'kan gitu," jelas Sule.

Sule justru mengatakan saat perceraian, Lina tidak mendapatkan harta gono gini.

BERITA REKOMENDASI

Namun Sule memilih untuk tetep memberikannya pada mantan istri yang sudah dinikahi selama 20 tahun.

Suami Nathalie Holshcer ini juga tak ambil pusing apabila Teddy ingin mengambil harta tersebut.

"Kalau harta gono gini itu 'kan waktu sama saya."

Baca juga: Sule Naik Pitam Teddy Terus Singgung Harta Gono Gini Lina: Jangan seperti Ini Anak Saya yang Dicecar

Baca juga: Teddy Tuding Putri Delina Bawa Harta Gono-gini Almarhum Lina, Sule: Itu Ahli Waris!

"Dalam peradilan juga harta gono gini nggak dapat, saya kasih. Terus mau itu? Ambil," imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Sule juga mengatakan siap membuka pintu rumahnya untuk kedatangan Teddy.

Ia mempersilakan suami Lina itu untuk berbicara secara langsung dengannya di rumah.

Sehingga diharapkan, Teddy tidak lagi melempar pernyataan di media seperti beberapa waktu lalu.

"Iya welcome, ayo jangan undang media terus ngomong, nggak usah."

"Hubungi saya, datang ke Tambun saya nggak kemana-mana," tandas Sule.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas