Cerita Cinta Yura Yunita dan Donne Maula: Dari Sebatas Say Hai, Bercanda, hingga Keinginan Menikah
Yura Yunita dan Donnee Maula jarang mengumbar hubungan mereka yang lebih dari sekadar teman itu.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Yura Yunita dan Donnee Maula jarang mengumbar hubungan mereka yang lebih dari sekadar teman itu.
Sontak foto -foto prosesi jelang pernikahan diunggah di media sosial masing-masing. Itu benar-benar mengejutkan.
Mengawali bukti keseriusan, Yura dan Donne menggelar pengajian dan upacara siraman sebagai rangkaian pernikahan mereka, Kamis (10/12/2020).
Di salah satu unggahan Instagram-nya, Yura mengaku telah bersama dengan Donne selama delapan tahun.
Baca juga: Gelar Pengajian, Yura Yunita Dikabarkan Segera Menikah, Ungkap Calon Suami, Intip Foto Prewed-nya
Selama waktu tersebut, mereka telah mengalami pasang-surut dan suka-duka bersama.
“Hampir 8 tahun bareng, jarang banget photo berdua. Kalo ketemu lebih banyak becandanya, lebih banyak sharing ide nya, lebih banyak gila nya, lebih banyak sengklek nya haha. Kenapa itu dia jadi panggil aku sengki, kupanggil dia sengkita,” tulis Yura dikutip Kompas.com dibakun Instagram-nya, @yurayunita, Kamis (10/12/2020).
Peraih Top Female Singer of The Year di Billboard Indonesia 2020 ini mengungkap, Donne telah hadir di hampir semua fase hidupnya.
Ia juga mengaku tenang jika berada di dekat Donne.
Sedikit berbeda, Donne menilai, pernikahannya dengan Yura seperti mimpi yang jadi kenyataan.
Di Instagram-nya, Donne membagikan cerita awal hingga mantap ingin mempersunting Yura.
"Bertahun tahun yang lalu kita sering sapaan hanya sebatas hai dan hallo.. sampai ada saatnya kita sama sama di studio saling dengerin lagu ciptaan sendiri yang belum pernah di denger siapapun sambil ngobrol panjang..terus di dalem hati muncul kata “seandainya...” dan hanya sampai situ..,” tulis Donne.
Kata "seandainya" kini telah menjadi kenyataan bagi Donne.
Pelantun "Menari Sampai Tua" ini juga mengaku, hanya Yura yang bisa memahami dirinya.
Kesiapan pernikahan mereka diawali dengan acara pengajian sekaligus siraman yang diadakan Yura bersama Donne kemarin.
Terlihat di instastory-nya, Yura terlihat cantik dalam balutan kebaya putih yang dikenakannya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cerita Cinta Yura Yunita dan Donne Maula, 8 Tahun Bersama hingga Kini Siap Menikah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.