FAKTA Raffi Ahmad Berpesta setelah Divaksin: Disentil Sherina hingga Digugat oleh Advokat Publik
Berikut sejumlah fakta terkait hebohnya foto Raffi Ahmad datangi pesta tanpa masker setelah divaksin, sempat disentil hingga kini digugat.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Namun memang ketika di dalam dan menikmati hidangan, ia melepas maskernya.
Lanjut, Raffi Ahmad juga sampaikan permohonan maaf kepada sejumlah pihak terkait.
Seperti Presiden Jokowi dan jajaran Sekretariat Presiden yang sudah memberikan kesempatan untuk divaksin.
Serta kepada seluruh masyarakat Indonesia atas kejadian yang membuat heboh.
"Tapi sebelumnya saya ingin minta maaf yang sebesar-besarnya."
"Dan juga minta maaf untuk seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tadi malam," ujarnya.
4. Sikap Polisi Terkait Keramaian
Kapolsek Kebayoran Baru, Kompol Supriyanto memberikan tanggapan terkait pesta yang dihadiri oleh sejumlah publik figur.
Dilansir TribunJakarta.com, dalam kondisi seperti ini tetap tidak diperbolehkan ada kerumunan.
Meskipun pesta yang digelar bersifat pribadi atau tertutup.
"Kami proses sesuai aturan yang berlaku (UU Protokol Kesehatan)."
"Kalau penyegelan, itu tugasnya Pemprov DKI, kami tugasnya bubarin," jelas Kompol Supriyanto.
Tak sampai di situ, sejumlah enam orang yang berada di lokasi sudah dimintai keterangan.
Baca juga: Berkumpul Tanpa Masker, Raffi Ahmad Berterima Kasih Sudah Diingatkan Lewat Medsos dan Pesan Singkat
Baca juga: Polisi Cari Rekaman CCTV Usut Pesta Selebriti yang Dihadiri Raffi Ahmad
Diberitakan Wartakotalive.com, keenam orang tersebut berstatus sebagai saksi.