Ekspresi Ayu Ting Ting Saat Temui Pihak WO, Bicarakan Pembatalan Pernikahannya dengan Adit Jayusman
Ayu Ting Ting berterus terang mengenai batalnya pernikahannya dengan Adit Jayusman. Ia sendiri yang membuat keputusan itu. Alasannya tak diberitahu.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lukman, perwakilan dari wedding organizer (WO) yang mempersiapkan pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman, melihat kesedihan sang biduan saat menemuinya.
Ayu Ting Ting datang bersama orangtuanya ke kantor. Lukman kemudian menemui mereka membicarakan pembatalan pernikahan.
Tak hanya Ayu, orangtuanya juga terlihat sedih karena putrinya itu batal menikah.
Namun Lukman melihat Ayu berserta orangtuanya sudah mantap dengan keputusannya untuk batal.
"Ya sedih ya, nangis sih enggak, cuma mereka sedih," ujar Lukman di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Kamis (4/2/2021).
Baca juga: Umumkan Batal Nikah dengan Adit Jayusman, Ayu Ting Ting: Saya yang Putuskan Tidak Lanjut
"Kelihatannya mereka sudah bulat sama keputusan yang mereka ambil," terangnya.
Lukman tak bisa membeberkan alasan Ayu membatalkan rencana menikahnya yang sudah di depan mata. Ia hanya mengatakan ada sebuah masalah yang mebuat Ayu harus membatalkan rencananya.
"Itu (alasan) sih internal mereka ya dari pihak Ayu juga nggak banyak cerita," ungkap Lukman.
"Ya yang pasti ada problem kita juga enggak bisa kasih tahu kan karena Ayu juga enggak kasih tahu banyak," jelasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.