Sebelum Meninggal Dunia, Irfan Sembiring Sempat Unggah Rencana Kolaborasinya dengan Makki Parikesit
Beberapa waktu lalu Irfan baru saja membagikan rencananya dengan band ROTOR dalam waktu dekat ini bersama Makki Parikesit.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Personel grup band metal ROTOR, Ifran Sembiring kabarkan meningga dunia Selasa (16/2/2021).
Kabar duka ini diketahui Tribunnews dari unggahan pengamat musik Adib Hidayat melalui akun Instagram pribadinya @adibhidayat Selasa (16/2/2021).
"Berita duka Irvan 'ROTOR' Sembiring wafat," tulis Adib Hidayat.
Ia lalu menceritakan awal perjalanan band ROTOR di tahun 1993 yang pernah menjadi pembuka konser Metallica.
Baca juga: Personel Band ROTOR, Irfan Sembiring Meninggal Dunia, Armand Maulana hingga Iwa K Ucap Belasungkawa
Baca juga: BERITA DUKA: Personel Band Metal ROTOR Irfan Sembiring, Meninggal Dunia
"Tahun 1993 ROTOR membuka konser @metallica di Lebak Bulus, Jakarta.
Debut album mereka ‘Behind the 8th Ball” (Airo) baru saja dirilis ulang @elevationrecs dalam format vinyl.
Selamat jalan Bung Irfan Sembiring," tutup Adib Hidayat.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apa penyebab meninggalnya Ifran Sembiring.
Dari pantauan Tribunnews, dua hari sebelum kepergiannya, Irfan Sembiring sempat mengunggah potret dirinya.
Ada dua foto selfie yang diunggah melalui akun Instagram pribadinya @irfansembiring_rotor Minggu (14/2/2021).
Bertepatan dengan momen Hari Kasih Sayang, Irfan Sembiring menuliskan caption yang cukup unik.
"Latihan senyum," tulis Irfan Sembiring disertai dengan emoji tertawa terbahak-bahak.
Pada foto pertama, Irfan Sembiring tampak tersenyum kaku.
Ia terlihat mengenakan baju koko putih, di bahu kirinya terlihat sarung motif kotak biru.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.