Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Curhat Rose Blackpink Pada Penggemar, Begini Rasanya Bersolo Karier

Member Blackpink, Rose berbagi cerita pada penggemarnya tentang bagaimana rasanya bersolo karier sekaligus menjadi bagian dari grup.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Curhat Rose Blackpink Pada Penggemar, Begini Rasanya Bersolo Karier
New Straits Times
Curhat Rose Blackpink Pada Penggemar, Begini Rasanya Bersolo Karier 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio

TRIBUNNEWS.COM - Member Blackpink, Rose berbagi cerita pada penggemarnya tentang bagaimana rasanya bersolo karier sekaligus menjadi bagian dari grup.

Sebagai bagian dari promosi album "R" (album solo pertamanya), Rose menjadi bintang tamu di variety show SBS My Little Old Boy untuk membicarakan single hitnya, "On the Ground", Selasa, (16/3/2021).

Ketika ditanya tentang kontra menjadi solo dan member di grup, Rose ungkapkan tanpa ragu bahwa dirinya sulit membuat keputusan tanpa masukan dari rekan se-grupnya (Blackpink).

Baca juga: Media Korea Utara Sebut Member BTS dan Blackpink Diperlakukan Seperti Budak, Hanya Boleh Tidur 2 Jam

Baca juga: Rekor, MV On The Ground Rose Blackpink Raup Jutaan Viewwers di Hari Pertama Rilis

"Yang sulit adalah ini, ketika saya melakukan sesuatu, pasti ada saat-saat Anda tidak yakin dengan pilihan yang Anda buat, karena saya tidak memiliki semua jawaban. Jadi, ketika saya berada dalam situasi di mana saya memiliki untuk membuat pilihan, saya biasanya mendiskusikannya dengan member lainnya," jelas Rose.

"Saya juga menanyakan pendapat mereka. Saya bisa membuat keputusan berdasarkan itu. Tapi untuk single saya, saya harus membuat semua keputusan sendiri. Saya tidak bisa bergantung pada siapa pun. Jadi itu bagian tersulit," tambahnya.

Lalu, untuk pro nya, Rose mengatakan merasa lebih santai saat periapan debut solonya.

Berita Rekomendasi

"Pronya, tidur lebih nyenyak, sisi baiknya adalah tidak perlu banyak waktu untuk bersiap-siap, Aku tidak harus bangun sepagi itu (saat di Blackpink)," ujar Rose.

Tambahan informasi, MV "On The Ground" dari Rose Blackpink yang tayang di YouTube meraih jumlah penayangan yang luar biasa dalam 24 jam setelah dirilis.

Rekor ini merupakan music video solois K-Pop dengan viewers terbanyak dalam 24 jam.

Selain itu, dalam debutnya, Rose membawakan album bertajuk “R“ dengan lagu utamanya “On The Ground” dan “Gone”, yang dirilis pada 12 Maret lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas