UPDATE Dugaan Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Minta Maaf dan Ingin Kebenaran Segera Terungkap
Kelanjutan dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Gofar Hilman, minta maaf dan ingin masalah cepat selesai.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Kelanjutan kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh Gofar Hilman.
Nama penyiar radio Gofar Hilman, kini terseret dalam dugaan pelecehan seksual.
Sebuah akun Twitter bernama @quweenjojo mengaku dilecehkan oleh seorang publik figur.
Setelah sempat diam sejak utas tersebut beredar, Gofar Hilman akhirnya kembali bersuara.
Melalui video yang diunggah di Instagram @pergijauh, ia menyampaikan permohonan maaf.
Mungkin saja apa yang disajikannya selama ini justru mendapatkan respons negatif dari warganet.
Baca juga: Gofar Hilman Merasa Dinilai Pantas Jadi Pelaku Pelecehan Seksual: Itu Nggak Adil Buat Gue
"Gue di sini ingin meminta maaf kepada semuanya, cara gue bertutur kata atau berkomunikasi."
"Konten konten gue, cara berekspresi gue, mungkin tidak diterima oleh banyak orang," ucap Gofar Hilman.
Semua itu ia lakukan semata-mata hanya ingin berekspresi sesuai kepribadiannya sendiri.
"Gue cuma pengin jujur aja sama diri gue, pengin jujur dalam berkarya dan berekspresi."
"Karena gue sangat menjunjung tinggi kebebasan orang-orang," tuturnya.
Kendati demikian, Gofar Hilman juga turut mengucapkan terima kasih kepada sejumlah pihak.
Baca juga: Sempat Diam selama 2 Minggu, Gofar Hilman Kini Beri Klarifikasi soal Dugaan Pelecehan Seksual
Baca juga: UPDATE Dugaan Pelecehan Seksual Gofar Hilman, LBH Harap Kasus Bisa Dibawa ke Ranah Hukum
Yang mana mereka masih percaya bahwa dirinya tak melakukan pelecehan tersebut.
"Dan gue ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada teman-teman gue," kata Gofar Hilman.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.