Scarlett Johansson Akui Karakter Black Widow Punya Pengaruh Besar di Hidupnya
Scarlett Johansson memainkan peran sebagai Black Widow sejak 2010. Artinya sudah 11 tahun.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Scarlett Johansson memainkan peran sebagai Black Widow sejak 2010. Artinya sudah 11 tahun.
Rupanya peran tersebut memberikan dampak positif bagi kehidupan Scarlett Johansson di dunia nyata.
"Sudah begitu lama saya memerankan karakter ini dan itu membuat saya tidak terlalu takut terhadap banyak hal dibandingkan 10 tahun lalu," ujar Scarlett Johansson dalam jumpa pers virtual global Junket beberapa waktu lalu
"Saya merasa itu perkembangan positif dalam hidup," tambahnya.
Baca juga: Film Black Widow Bakal Tayang di Bioskop 9 Juli 2021, Intip Klip Terbarunya
Scarlett mengaku kini dirinya jauh lebih berani mengambil risiko dan mencoba hal-hal baru dalam hidupnya.
"Maksud saya bukan secara fisik. Secara fisik, saya lebih takut dengan banyak hal daripada sebelumnya," beber Scarlet Johansson.
"Tapi sekarang lebih berani dalam mengambil risiko dan nyaman melihat apa yang belum diketahui, mempelajari mengapa hal-hal itu terjadi," lanjutnya.
Baca juga: 8 Film Superhero Paling Ditunggu di Tahun 2020: Black Widow, The Eternals hingga Wonder Woman 1984
Sekadar informasi, Scarlett pertama kali diperkenalkan sebagai Black Widow di layar lebar melalui film Iron Man 2 (2010), kemudian The Avengers (2012), Captain America: The Winter Soldier (2014), Avengers: Age of Ultron (2015), serta Captain Ameria: Civil War (2016).
Scarlett akan kembali tampil di film MCU melalu film solonya, Black Widow. Film tersebut merupakan film pertama Marvel Studios yang direncanakan tayang di Indonesia pasa 9 Juli 2021.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.