Kondisi Terakhir Jane Shalimar sebelum Meninggal Diungkap Sahabat, Sesak Napas dan Terbata
Sahabat ungkap kondisi terakhir Jane Shalimar sebelum meninggal dunia, terbata saat bicara hingga sesak napas.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Sahabat ungkap kondisi terakhir Jane Shalimar sebelum meninggal dunia.
Jane Shalimar meninggal dunia, Minggu (4/7/2021) usai mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Informasi ini turut disampaikan oleh sang sahabat, Elisya Olive yang juga seorang kader Partai Demokrat.
Dalam unggahannya, disampaikan bahwa Jane Shalimar menghembuskan napas terakhir pukul 04.20 WIB.
Meninggal saat berjuang melawan Covid-19, sang artis dimakamkan dengan menerapkan protokol kesehatan.
Baca juga: KRONOLOGI Jane Shalimar Terpapar Covid-19, Banyak Kegiatan di Luar hingga Mengeluh Badan Sakit
"Assalamualaikum Wr. Wb. Innalillahi wa innailaihi rojiuun
Telah berpulang ke Rahmatullah Jane Shalimar binti Dicky Sadikin,
pada usia 41 tahun, pada hari Minggu, 04 Juli 2021 pukul 04.20 WIB.
Rencana akan dikebumikan pada hari yang sama di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan
dan akan menggunakan protokol covid," tulis Olive.
Lantas dalam Instagram Story-nya, Olive mengungkapkan kondisi terakhir Jane Shalimar.
Baca juga: Jane Shalimar Meninggal Dunia, Politikus Demokrat: Kamu Orang Baik, Selalu Senyum Kalau Berjumpa
Baca juga: Jenazah Jane Shalimar Langsung Dibawa ke TPU Jeruk Purut untuk Dimakamkan
Yang mana keduanya sempat melakukan kontak melalui sambungan telepon.
Olive menerangkan kondisi sahabatnya kala itu mengalami sesak napas dan terbata saat berbicara.
Meski begitu, Jane Shalimar sempat menyampaikan pesan terakhir untuk Olive.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.