Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Makna di Balik Koreografi Permission to Dance - BTS, Terselip Bahasa Isyarat

BTS menyelipkan tiga bahasa isyarat internasional, American Sign Language (ASL), dalam koreografi Permission to Dance.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Makna di Balik Koreografi Permission to Dance - BTS, Terselip Bahasa Isyarat
HYBE Label
BTS menyelipkan tiga bahasa isyarat internasional, America Sign Language (ASL), dalam koreografi Permission to Dance. Lagu Permission to Dance resmi dirilis pada Jumat (9/7/2021). 

"Benarkah mereka menggunakan bahasa isyarat untuk kore? Untuk menari? Mereka sangat luar biasa."

Baca juga: Paling Mencolok, V BTS Pakai Setelan Mewah di Fan Meeting Choi Woo Shik, Harganya Capai Ratusan Juta

Baca juga: Padatnya Jadwal, BTS Pilih Jumpa Fans Dibanding Istriahat

"BTS menyelipkan bahasa isyarat internasional dalam koreografi, mereka terlihat bahagia. Ini adalah hal menakjubkan yang pernah aku lihat."

BTS akan menampilkan Permission to Dance dalam acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon pada 13 Juli 2021 mendatang.

Butter Puncaki Billboard Hot 100 6 Minggu Berturut-turut

BTS terus membuat sejarah di Billboard Hot 100.

Lagu mereka bertajuk Butter terus memuncaki tangga lagu bergengsi tersebut selama enam minggu berturut-turut.

Dikutip dari Billboard via Soompi, Rabu (7/6/2021), secara resmi mengumumkan bahwa single Butter milik BTS bertahan di posisi pertama di chart Hot 100 yang merupakan peringkat mingguan lagu-lagu paling populer di Amerika Serikat, selama enam minggu berturut-turut.

Berita Rekomendasi

Dengan pencapaian terbaru ini, Butter telah memecahkan rekornya sendiri untuk hit No. 1 terlama di Hot 100 oleh artis Asia manapun dalam sejarah.

Selain itu, seperti yang dilaporkan minggu lalu, sebelumnya ada satu grup yang berhasil memuncaki Billboard Hot 100 selama lebih dari 2 bulan.

Lagu hit dari Mariah Carey dan Boyz II Men One Sweet Day pada 1995, berhasil menduduki puncak tangga lagu selama 16 minggu berturut-turut sejak lagu itu dirilis.

Kini, Butter merupakan lagu terlaris untuk beberapa minggu belakangan ini.

Baca juga: Jin BTS Dapat Gelar Lord of MapleStory dari Komunitas Game Korea Selatan

Baca juga: Ed Sheeran Bocorkan Lagu Baru BTS, “Permission To Dance”

Menurut MRC Data (sebelumnya Nielsen Music), lagu tersebut mengumpulkan 11 juta streaming dan 153.600 penjualan gabungan (unduhan, kaset, dan vinil) dan mengumpulkan 28,3 juta tayangan siaran radio pada pekan lalu.

Sedangkan, untuk chart Billboard minggu ini diperbarui pada 7 Juli waktu Amerika Serikat.

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Single Butter Milik BTS Puncaki Billboard Hot 100 Enam Minggu Berturut-Turut

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Alivio)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas