Dihipnotis, Boy William Ungkap Kesalahan Terbesar di Hidupnya, Akui Pernah Rebut Pacar Teman: Malu
Boy William tak bisa membendung air matanya menyesali perbuatannya yang pernah merebut pacar teman artis.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Boy William sesali perbuatannya yang pernah merebut pacar teman sesama artis.
Hal tersebut terungkap dalam video yang diunggah di YouTube Uya Kuya TV, Selasa (13/7/2021).
Dalam kesempatan itu, presenter muda Boy William tengah dihipnotis oleh Uya Kuya.
Lantas, Uya Kuya menanyakan soal kesalahan terbesar yang pernah dilakukan.
"Boy, kesalahan apa sih yang pernah lo buat dalam hidup lo yang paling besar," tanya Uya Kuya.
Tak langsung menjawab, Boy William justru enggan menceritakan kisah di masa lalunya.
Baca juga: Pilih Tunda Pernikahan hingga Dua Kali, Boy William Ogah Buat Pesta Sederhana: Udah Keburu Bayar
Calon suami Karen Vendela ini merasa malu mengingat kesalahan terbesar dalam hidup.
"Malu," jawab singkat Boy William.
Uya Kuya kemudian meminta agar Boy William tak perlu malu mengutarakan itu.
Karena ia takut kisah di masa lalu justru mengganggu kehidupan Boy William ke depannya.
"Nggak usah malu, karena gue takutnya ini adalah sesuatu hal yang membebani hidup lo," ucap Uya Kuya.
Boy William lantas menceritakan masa lalunya dengan seorang perempuan.
Baca juga: Boy William Ungkap Alasan Lebih Pilih Indonesian Idol Daripada Nebeng Boy Kanal YouTube Miliknya
Baca juga: Lama Berpisah, Boy William Jarang Komunikasi dengan sang Ayah, Maia Estianty: American Minded Banget
Setelah itu, ia langsung terisak mengingat kejadian beberapa waktu lalu.
Kepada Uya Kuya, sang presenter mengaku frustasi sampai akhirnya melakukan itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.