Kini Berhijab, Melody dan Anisa Ungkap Alasan Ubah Penampilan Usai Keluar dari Girlband
Setelah keduanya keluar dari girlband, baik Anisa dan Melody sama-sama mengubah penampilan mereka
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Melody Laksani dan Anisa Rahma baru-baru ini mengungkapkan alasan dirinya merubah penampilan pasca keluar dari girlband/grup musik.
Seperti diketahui, Anisa pernah menjadi anggota girlband Cherrybelle, sementara Melody dari JKT 48. Namun kini keduanya sudah tidak aktif sebagai anggota.
Untuk Anisa sendiri sudah lama memutuskan keluar yaitu pada 2013 dan melanjutkan solo karir, sedangkan Melody pada 2018 dan melanjutkan untuk menjadi manajer umum JKT48.
Setelah keduanya keluar dari girlband, baik Anisa dan Melody sama-sama mengubah penampilan mereka.
Terkait penampilan Anisa dan Melody yang lebih tertutup, keduanya mempunyai alasan masing-masing.
Baca juga: Tak Mau Aji Mumpung, Rara LIDA DKK Fokus Besarkan Girlband Pop Dangdut Byoode
Hal ini mereka ungkapkan saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube The Sungkars Family, yang dipandu oleh Shireen Sungkar.
“Kalau misal untuk pakai hijab itu salah satunya tuh ya suami aku juga sih, mungkin jembatan dari Allah,” kata Melody, dikutip Tribunnews, Senin (2/8/2021).
“Aku kan masih berpikir, aku kalau pake hijab ya aku harus karena Allah gitu loh bukan karena disuruh orang,” katanya lagi.
Melody mengatakan jika sebelum menikah, suaminya itu ingin dia berhijab.
Namun, setelah suruhan dari suaminya, ia mulai untuk memantapkan diri hingga akhirnya Melody memutuskan untuk berhijab.
Anisa memutuskan berhijab setelah melakukan perenungan diri dan mendapat ilham.
Anisa mengaku, ia sempat vakum di dunia hiburan karena ingin fokus pada pendidikannya.
Di saat yang sama Anisa mengatakan jika ibadahnya kala itu sedang tinggi-tingginya.
“Aku tuh merasa kayak selama ini aku dikasih banyak kenikmatan, dikasih banyak kebahagiaan dari Allah,” jelas Anisa.
Namun, wanita kelahiran 1990 ini merasa tidak melakukan hal yang seharusnya muslimah lakukan sehingga memutuskan mengubah penampilannya.