Dicibir Netizen karena Lahiran Sesar, Cherly Juno Tulis Pesan Menohok: Taruhannya Nyawa
Cherly Juno tulis pesan menohok untuk netizen yang berkomentar nyinyir terhadap proses melahirkan yang dilakukannya secara caesar.
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Mantan personel Cherrybelle, Cherly Juno telah melahirkan seorang bayi laki-laki yang diberi nama Sean Giorgio Panjaitan.
Hanya saja, momen bahagia kelahiran anak kedua Cherly sedikit terusik oleh netizen yang berkomentar nyinyir terhadap proses melahirkan yang dilakukan secara sesar.
Baca juga: Dua Kali Gagal Berumah Tangga, Ratu Felisha Tak Trauma Menikah Lagi
Baca juga: Sahabat Ungkap Perubahan Drastis Ria Ricis Sejak Kenal Teuku Ryan: Semakin Terlihat Anggun
Lewat unggahan di Instagram pribadinya @cherly7uno, Sabtu (18/9/2021), ia tampak santai menanggapi cibiran tersebut.
Menurut penuturan Cherly Juno, ia dianggap bukan seorang ibu sejati hanya karena melahirkan secara sesar.
"2021 masih aja ada orang bilang kalau lahiran sesar bukan real mom ?" tulis Cherly.
Perempuan bernama lengkap Cherly Yuliana Anggraini ini tak habis pikir dan merasa geregetan dengan netizen yang masih berpikiran semacam itu.
Cherly sendiri mengaku tidak pernah memasukkan ke hati cibiran netizen soal caranya melahirkan.
"Cece nggak pernah mau masukin hati sih yang begituan, bawa lucu aja, eh tapi followers cece yang balas."
"Kalian emang gokil, gemes ya sama orang-orang yang masih berpikiran begitu," tulis Cherly Juno.
Ia kemudian menegaskan bahwa mayoritas ibu pasti ingin melahirkan secara normal.
Baca juga: Ini Bocoran Waktu dan Tempat Akad Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan
Baca juga: Ernest Prakasa Blokir Nomor Ketua KPI karena Geram soal Kasus Pelecehan: Saya Sudah Tidak Percaya
Namun ada beberapa faktor yang membuat hal tersebut tidak bisa terwujud.
Memilih melahirkan normal atau sesar, itu semua sudah menjadi pertimbangan dokter.
"Toh semua ibu pasti kebanyakan penginnya normal tapi ada satu dan lain hal yang ada yang bisa itu terjadi."
"Dan itu semua juga pasti sudah pertimbangan dari dokter," tulis Cherly.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.