Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Setelah Tukul Arwana Sembuh, Manajer Bakal Atur Jam Kerja hingga Beri Waktu Istirahat Lebih Lama

Apabila Tukul Arwana sembuh, sang manajer bakal atur jam kerja hingga perbanyak waktu untuk istirahat.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Setelah Tukul Arwana Sembuh, Manajer Bakal Atur Jam Kerja hingga Beri Waktu Istirahat Lebih Lama
Instgram @tukul.arwanaofficial
Apabila Tukul Arwana sembuh, sang manajer bakal atur jam kerja hingga perbanyak waktu untuk istirahat. 

TRIBUNNEWS.COM - Presenter Tukul Arwana tengah dirawat di RS Pusat Otak Nasional (RS PO) dan menjalani operasi.

Manajer Tukul Arwana, Riski Kimon, mengatakan telah merencanakan jadwal pekerjaan Tukul Arwana di dunia hiburan.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Cumicumi, Minggu (26/9/2021).

Riski mengatakan setelah ini, Tukul Arwana tidak akan berkegiatan seperti sebelum jatuh sakit.

Ia berencana bakal lebih mengatur jam kerja Tukul Arwana sebagai seorang presenter.

Baca juga: UPDATE Kondisi Tukul Arwana, Proses Pemulihan Sangat Baik tapi Komunikasi Masih Terbatas

Rencana Manajer Tukul Arwana, Riski Kimon setelah sang presenter sembuh.
Rencana Manajer Tukul Arwana, Riski Kimon setelah sang presenter sembuh. (Instagram @tukul.arwanaofficial)

Selain itu, Riski juga akan memantau pola makan selama sang presenter bekerja.

"Next-nya kita pasti juga nggak bisa kaya dulu lagi, bukan mengurangi tapi akan mengatur jamnya bekerja."

BERITA REKOMENDASI

"Pasti saya juga akan lebih cerewet untuk pola makannya, pasti diatur karena kondisi seperti ini," terang Riski.

Meski begitu, Riski mengucap syukur karena memang belakangan jadwal syuting Tukul Arwana selalu padat.

Bahkan, karena sang presenter masuk rumah sakit, banyak pekerjaan yang ditunda hingga dibatalkan.

"Alhamdulillah waktu sebelum sakit memang jadwal kita lumayan padat on air dan off air."

"Untuk saat ini sangat banyak yang ditunda dulu, bahkan kita cancel job semua," tambahnya.


Tak sampai di situ, Riski juga akan memberikan waktu istirahat lebih banyak dari sebelumnya.

"Kalau untuk olahraga, namanya usia sudah tidak muda lagi kita olahraga standar aja."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas