Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nia Daniaty Tak Ikut Campur Kasus Dugaan Seleksi CPNS Fiktif yang Menyeret Nama Anak dan Menantunya

Nia Daniaty tak mengetahui soal kasus penggelapan, penipuan, dan pemalsuan surat CPNS yang menyeret nama anak dan menantunya.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Nia Daniaty Tak Ikut Campur Kasus Dugaan Seleksi CPNS Fiktif yang Menyeret Nama Anak dan Menantunya
istimewa/kolase/instagram/dok Tribunnews.com
Nia Daniaty Tak Ikut Campur Kasus Dugaan Seleksi CPNS Fiktif yang Menyeret Nama Anak dan Menantunya 

"Ini laporan dari pengacara korban, bahwa orang ini (Olivia dan Rafly) bisa menjadikan mereka-mereka semua menjadi CPNS, anggota TNI, dan Polri," kata Yusri, di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (5/10/2021).

Yusri mengungkapkan, menurut keterangan dari terduga korban, Olivia Nathania dan Rafly Noviyanto Tilaar diduga mengaku dekat dengan pejabat publik.

Selain itu, terkakit Gedung Bidakara yang diduga menjadi tempat wawancara serta administrasi CPNS fiktif, Yusri mengatakan, polisi masih melakukan penyidikan.

"Semuanya masih berlanjut. Kemarin sudah kami sampaikan, Gedung Bidakara kemarin kami sudah cek ke sana, tapi ini kan masih dalam proses penyelidikan," tutur Yusri.

Olivia Nathania didampingi kuasa hukumnya, Susanti Agustina, dalam jumpa persnya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (30/9/2021).
Olivia Nathania didampingi kuasa hukumnya, Susanti Agustina, dalam jumpa persnya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (30/9/2021). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Anak Nia Daniaty Depresi Setelah Dituding Pelaku Dugaan Pemalsuan CPNS
Sebelumnya, Susanti Agustina selaku kuasa hukum anak Nia Daniaty, Olivia Nathania, mengungkapkan kalau kliennya merasa depresi setelah dituding melakukan penggelapan, penipuan, dan pemalsuan surat CPNS.

Bahkan karena kasus ini, mental Olivia sangat down hingga tidak bisa menghadiri pemeriksaan awal sebagai terlapor dari pihak kepolisian.

"Pastinya depresilah, kan mental itu. Misalnya kita melakukan sesuatu, terus tiba-tiba dipelintir sedikit, ter-blow up banyak, pastinya kan psikisnya berat juga," kata Susanti Agustina saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (5/10/2021).

BERITA REKOMENDASI

Selain mentalnya belum siap, Susanti mengatakan kalau masih ada berkas-berkas yang belum siap sehingga Olivia dan suaminya, Rafly N Tilaar mangkir dari panggilan pemeriksaan kepolisian.

"Karena memang Olivia ini, banyak sih data-data itu. Karena dari rumah yang di Kemang, waktu itu kena banjir, jadi ada beberapa, hampir semua dokumen itu kena banjir, jadi hilang," jelas Susanti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas