Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bagikan Momen Bertemu Kakek di Video Baim Wong, Nikita Mirzani Langsung Ajak Belanja, Ini Reaksinya

Sebelumnya, Kakek Suhud mendadak jadi perbincangan usai sosoknya muncul di video Baim Wong. Si kakek dianggap minta-minta dengan cara berlebihan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Bagikan Momen Bertemu Kakek di Video Baim Wong, Nikita Mirzani Langsung Ajak Belanja, Ini Reaksinya
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Nikita Mirzani ketika ditemui di Langit Entertaiment, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (22/9/2021). 

Kakek Suhud ditegur Baim karena dianggap minta-minta dengan cara yang berlebihan.

Baca juga: Baim Wong Tak Menyesal Tegur Seorang Kakek yang Minta uang Padanya: Saya Ngasih Sesuai Hati

Seiring dengan viralnya video Baim Wong, keberadaan Kakek Suhud kini dicari oleh banyak orang.

Termasuk oleh pegiat sosial Tugabus Zainal Arifin.

Pria yang akrab disapa Uncle Teebob itu melakukan penggalangan dana untuk pengobatan kaki Kakek Suhud.

"Belum tau jelas kebutuhan untuk pengobatan kakinya tapi untuk saat ini dengan 7 Juta rupiah dirasakan sdah sangat cukup," tulis dia di Instagram @uncle_teebob.

Klarifikasi Baim

Saat berbahagia karena kelahiran Kenzo Eldrago Wong anak keduanya dengan Paula Verhouven. Baim Wong dikecam karena memarahi seorang bapak-bapak tua.

Berita Rekomendasi

Netizen geram karena melihat video Baim Wong marah pada seorang bapak tua yang mengikutinya untuk meminta uang.

"Saya coba jelasin yaa, oke jadi kejadiannya itu seperti ini yaa. Bermula dari Kiano ngajakin saya jalan-jalan yaa sudah saya jalan sama dia, ketika saya keluar dari rumah sakit tiba-tiba ada orang mendekati saya dengan motor dekatin aku dan mepet, kami lagi di jalan dan dia mepet kami itu bahaya banget ya karena saya bawa anak," tutur Baim Wong dikutip Tribunnews.com dari Instagram Baim, Selasa (12/10/2021).

"Dia tiba-tiba juga minta uang sama saya, duh ampun. Kalau misalkan kalian ada di posisi saya pasti persepsinya akan beda banget melihat kejadian ini, dari cara dia ngomong dari cara dia minta itu nggak banget sih," terangnya.

Baim Wong mengatakan ketika ia menegur bapak-bapak itu di jalan, dirinya belum marah dan masih memberikan pengertian bahwa apa yang dilakukannya saat itu tidak baik dan bahaya.

"Waktu itu saya nggak marah ko, saya bilang ‘pak bukan dengan cara seperti ini yaa, jangan gak baik’ saya bilang gitu. Saya lanjut lagi jalan sama Kiano naik motor kan, terus dia teriak dari belakang ‘Baim minta uang Im’ saya lihat dia masih ikutin saya," jelasnya.

Baim Wong mengatakan bahwa bapak-bapak tua itu masih mengikutinya sampai ke rumah untuk meminta uang.

"Kemudian saya jalan lagi nggak gubris si bapaknya, dia muncul lagi setelah beberap detik sampai rumah," ujarnya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas