Laporkan Netizen ke Polisi, Harris Vriza: Biar Ada Efek Jera
Kesabaran Harris Vriza menanggapi komentar-komentar negatif yang tertuju padanya rupanya telah mencapai batasnya. Ia pun memutuskan lapor polisi.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Harris Vriza kembali menanggapi laporan yang dibuatnya di Polres Jakarta Selatan.
Ia melaporkan netizen atas kasus pencemaran nama baik.
Menurutnya hal itu pantas dilakukannya guna memberi pembelajaran kepada yang lainnya.
"Karena kadang tuh kalau kita harus gituin biar sebenernya jadi pembelajaran untuk yang lain," kata Harris dikutip Tribunnews dari kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (14/10/2021).
Apalagi, menurut pria kelahiran 1993 ini banyak netizen yang ikut-ikutan menghujat orang tanpa mengetahui pokok permasalahannya.
Baca juga: Lesti Kejora dan Rizky Billar Terancam Dilaporkan ke Polisi, Ini Komentar Harris Vriza
Baca juga: Reaksi Harris Vriza saat Diminta Beri Doa untuk Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan
"Biar yang lain ini enggak ikut-ikutan. Ya mungkin salah satunya cara biar orang enggak seperti itu biar orang ada efek jera ya mungkin harus seperti itu," ungkapnya.
Hingga saat ini, ia belum menindaklanjuti laporannya. Dikarenakan, sudah berkurangnya hujatan netizen kepada dirinya.
"Belum melanjuti, karena sekarang diliat sudah berkurang, tapi kalau nanti gimana gimana akan melanjutkan," tuturnya.
Kendati demikian, aktor kelahiran Aceh ini mengaku ingin hidup damai dan tak ingin mencari sensasi.
"Aku sih sebenernya pengin hidup damai-damai aja, ga pernah nyari ribut sama orang, ga pernah nyari sensasi, aku pengin baik-baik aja," ujar Harris.
Baca juga: Tak Lama Lagi Rizky Billar Menikah, Harris Vriza Kepikiran, Pengin Menyusul?
Diberitakan sebelumnya, Harris Vriza melaporkan netizen ke Polres Jakarta Selatan atas kasus pencemaran nama baik.
Kesabaran Harris Vriza menanggapi komentar-komentar negatif yang tertuju padanya rupanya telah mencapai batasnya.
Ketika ditanya tentang pelaporan warganet yang menyerangnya, Harris Vriza pun membenarkan hal tersebut.