Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ruben Onsu dan Erick Thohir Jenguk Dorce Gamalama di Rumah Sakit, Begini Kondisi sang Presenter

Dorce Gamalama kembali masuk rumah sakit, Ruben Onsu hingga Menteri BUMN Erick Thohir datang menjenguk.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Ruben Onsu dan Erick Thohir Jenguk Dorce Gamalama di Rumah Sakit, Begini Kondisi sang Presenter
Kolase Instagram
Dorce Gamalama kembali masuk rumah sakit, Ruben Onsu hingga Menteri BUMN Erick Thohir datang menjenguk. 

TRIBUNNEWS.COM - Ruben Onsu hingga Erick Thohir jenguk Dorce Gamalama di rumah sakit.

Presenter senior Dorce Gamalama kembali harus menjalani perawatan di rumah sakit lagi.

Terkait itu, presenter Ruben Onsu melalui Instagram @ruben_onsu nampak menjenguk Dorce.

Pada foto yang dibagikan, terlihat Dorce terbaring di kasur dengan wajahnya yang pucat.

Kemudian Ruben mengatakan presenter 58 tahun itu sempat meminta dipeluk.

Suami Sarwendah ini turut memanjatkan doa baik agar Dorce dapat segera pulih kembali.

Baca juga: Sejumlah Sahabat Galang Dana Bantu Proses Pemulihan Dorce Gamalama 

Ruben Onsu jenguk Dorce Gamalama di rumah sakit.
Ruben Onsu jenguk Dorce Gamalama di rumah sakit. (Instagram @ruben_onsu)

"Cepet sembuh ya mama @dg_kcp dan td sebelum pulang minta dipeluk katanya," tulis Ruben Onsu.

Berita Rekomendasi

Selain Ruben Onsu, Menteri BUMN, Erick Thohir juga menjenguk Dorce di RS Pusat Pertamina (RSPP).

Melalui Instagram @erickthohir, ia datang ke rumah sakit pada Minggu (24/10/2021).

Pada video singkat yang dibagikan, Dorce mengucap syukur atas kedatangan sang menteri.

Padahal Erick Thohir baru saja pulang setelah melakukan perjalanan dari Palembang.

Ternyata kehadiran Erick Thohir ke rumah sakit telah ditunggu oleh Dorce.

Baca juga: Sempat Dianggap Mustahil, Kesembuhan Dorce Gamalama Disebut Mukjizat

Baca juga: Sahabat Ungkap Kondisi Dorce Gamalama: Sulit Komunikasi, Sakit Pinggul Karena Jatuh di Kamar Mandi

Pihak keluarga menerangkan Dorce terus menanyakan kapan Erick Thohir akan datang.

"Dari tadi nanyain bapak mulu, kapan sih Pak Erick datang?," terang keluarga Dorce.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas