Sinopsis Film Tracers, Aksi Jagoan Parkour yang Terlibat Kriminal, Tayang Malam Ini di Trans TV
Berikut ini sinopsis film Tracers yang akan tayang nanti malam (11/11/2021) pukul 21.00 WIB di Bioskop Trans TV.
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWSS.COM - Bioskop Trans TV malam ini, Kamis (11/11) akan menayangkan film Tracers pada pukul 21.00 WIB.
Tracers merupakan film yang disutradarai oleh Daniel Benmayor dan dibintangi oleh Taylor Lautner, Marie Avgeropoulos, dan Adam Rayner.
Film Tracers bergenre aksi kriminal dan menegangkan yang tayang pertama kali di Amerika Serikat pada tanggal 20 Maret 2015.
Naskah film berdurasi 94 menit ini ditulis oleh Matt Johnson, T.J. Scott, dan Kevin Lund.
Baca juga: Sinopsis Film Underworld 2: Evolution, Aksi Scott Speedman Terlibat Pertarungan Vampir dan Serigala
Melalui situs IMDb, film ini mendapatkan rating sebanyak 5,6/10 dari 19.000 pengulas.
Dikutip dari situs IMDB, proses produksi film Tracers diperkirakan menghabiskan dana sebesar 11 juta dolar AS.
Sinopsis Film Tracers
Film Tracers menceritakan kehidupan Cam (Taylor Lautner) sebagai seorang pengantar surat di New York yang bergabung ke dunia parkour.
Suatu hari, sebelum Cam bergabung ke dunia parkour, ia dikejar oleh mafia Cina yang menagih hutang.
Diwartakan Tribunseleb sebelumnya, Cam memiliki hutang 15.000 dollar ke geng lokal yang mengendalikan Chinatown.
Rutinitas Cam sehari-hari tidak berbeda dengan pengantar pesan lainnya, yakni mengambil dan mengantar barang.
Hingga suatu ketika dalam perjalanan mengantarkan sebuah barang, Cam menabrak seorang perempuan bernama Nikki (Marie Avgeropoulos).
Ternyata, Nikki merupakan seorang pengantar pesan seperti Cam.
Hanya saja Cam mengantarkan pesan menggunakan sepeda, sedangkan Nikki menggunakan kelebihan parkournya.