Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tokyo Revengers Chapter 235 Tidak Rilis Minggu Ini, Season 2 Anime Tokyo Revengers sedang Diproduksi

Tokyo Revengers Chapter 235 tidak rilis minggu ini, kemungkinan 21 Desember 2021. Sementara itu Season 2 anime Tokyo Revengers sedang proses produksi.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Tokyo Revengers Chapter 235 Tidak Rilis Minggu Ini, Season 2 Anime Tokyo Revengers sedang Diproduksi
IMDb
Pendiri Tokyo Revengers - Tokyo Revengers Chapter 235 tidak rilis minggu ini, kemungkinan 21 Desember 2021. Sementara itu Season 2 anime Tokyo Revengers sedang proses produksi. 

TRIBUNNEWS.COM - Tokyo Revengers Chapter 235 tidak rilis minggu ini.

Dikutip dari recenthighlights, Tokyo Revengers Chapter 235 akan diterbitkan dengan spoiler masing-masing pada 21 Desember 2021.

Pemindaian versi Jepang ke versi English biasanya memakan waktu 1 hingga 2 hari sebelum rilis.

Tokyo Revengers tersedia di situs resmi Kodansha dalam versi Jepang dan Inggris.

Weekly Shounen Magazine akan menunda penerbitan beberapa manga minggu ini.

Majalah tersebut sedang istirahat dan para karyawan mengambil libur, sehingga tidak ada bab baru dari serial manga Tokyo Revengers minggu ini.

Baca juga: Daftar Anime Tayang Desember 2021, Ada Demon Slayer, Jujutsu Kaisen 0 (Zero), hingga Detective Conan

Ken Wakui dan Rencana Season 2 Anime Tokyo Revengers 

Spoiler Tokyo Revengers Season 2
Takemichi Tokyo Revengers  (https://www.imdb.com/title/tt13196080/mediaviewer/rm2922106113/)
Berita Rekomendasi

Manga Tokyo Revengers masih berlanjut, sementara itu anime Tokyo Revengers Season 2 sedang dalam proses produksi.

Diketahui, pada Chapter 234 manga Tokyo Revengers, Takemichi dirawat di rumah sakit.

Kawaragi Senju mengorbankan geng Brahman dan membubarkannya demi menyelamatkan Takemichi.

Ken Wakui sebagai autor Tokyo Revengers memperkenalkan tiga geng besar yang bertarung dalam sebuah pertemuan.

Perang tersebut mengakibatkan kematian dua orang, dan geng Kanto Manji yang dipimpin Mikey menjadi top geng berandalan Jepang.

Sebelumnya, kematian Draken memicu pertarungan dari tiga geng besar tersebut.

Terano South, pemimpin geng Rokuhara Tandai, hampir mengalahkan Senju dari geng Brahman.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas