Apabila Gaga Muhammad Datang, Kakak Laura Anna Enggan Menemuinya, Kadung Kecewa
Gritta Iren, kakak Laura Anna, menyayangkan sikap Gaga Muhammad usai kecelakaan yang membuat adiknya lumpuh.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keluarga Laura Anna turut menanggapi kabar Gaga Muhammad yang berencana melayat ke rumah duka.
Menurut keluarga, mereka belum tahu apakah bisa menerima Gaga Muhammad. Tapi Gritta Iren, sang kakak, secara pribadi tidak mau menemui Gaga.
Sebab, ia hingga kini masih kecewa dengan sikap Gaga usai kecelakaan yang membuat adiknya lumpuh.
"Aku enggak sih, tapi ya gimana, kenapa enggak dulu saja, itu aja sih. Kenapa baru sekarang," kata kakak Laura, Gritta Iren di Ancol, Jakarta Utara, Jumat (17/12/2021).
Baca juga: Lega Abu Jenazah Laura Anna Dilarung ke Laut, Keluarga: Dia Sudah Bebas, Enggak Sakit Lagi
Menurut Gritta, kenapa Gaga Muhammad baru ingin berkunjung setelah kasusnya mencuat dan Laura Anna meninggal.
Padahal pascakecelakaan, ada waktu dua tahun yang bisa digunakan Gaga untuk mengunjungi Laura Anna.
"Setahun yang lalu Laura loh yang mohon mohon datang 'please bi, please, kamu kok ngilang', kenapa baru sekarang. Udahlah yang dulu aja, sekarang ya sekarang. Kita ikutin yang sudah terjadi," jelas Gritta.
Gritta mengatakan, kedepannya dia akan tetap melanjutkan perjuangan Laura Anna di pengadilan.
Baca juga: Masih Tak Percaya Laura Anna Telah Tiada, Keanu: Dia Seribu Kali Lebih Ceria dari Saya
"Yang dulu Laura perjuangkan, aku perjuangkan lagi semuanya akan diperjuangkan lagi," ucap Gritta.
"Itu juga amanah dari Lauranya. Yang penting Laura sudah speak up, sudah tenang," tukasnya.
Gaga Muhammad, melalui kuasa hukumnya, menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya mantan kekasih, Laura Anna.
Ia bahkan berencana untuk melayat ke rumah duka Laura Anna dalam waktu dekat ini apabila majelis hakim mengizinkan.
Diketahui kini pria bernama asli Gaung Sabda Alam itu berstatus sebagai terdakwa dan tengah menjalani rangkaian persidangan terkait kecelakaan lalu lintas pada 2019 lalu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.