Sani Fahreza Siap Dibenci Penonton Karena Perannya di Film Dear Nathan: Thank You Salma
Sani Fahreza mengaku dirinya siap jadi sasaran kebencian para penonton, karena perannya sebagai Rio di film Dear Nathan: Thank You Salma.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sani Fahreza mengaku dirinya siap jadi sasaran kebencian para penonton, karena perannya sebagai Rio di film Dear Nathan: Thank You Salma.
Perdana gabung dalam trilogy film Dear Nathan, Sani dapat peran sebagai mahasiswa yang melakukan pelecehan seksual.
Tak hanya itu, sosok Rio yang diperankan Sani menjadi momok bagi karakter Zanna yang diperankan oleh Indah Permatasari.
Baca juga: Main Film Dear Nathan: Thank You Salma, Ardhito Pramono Akui Diajak Langsung oleh Jefri Nichol
Baca juga: Film Dear Nathan: Thank You Salma Buat Ardhito Pramono Teringat Masa lalu, Jadi Korban Pelecehan
"Siap nggak siap ya terima ajah karena kan ini udah konsekuensiny bermain film mendapat peran seperti ini," kata Sani Fahreza di XXI Epicentrum Jakarta Selatan, Kamis (6/1/2021).
"Mau dicaci mau dimaki ya udah gapapa," lanjutnya sembari tertawa.
Sani pun mengungkapkan rasa bahagianya bisa terlibat dalam project tersebut. Sebab ia sadar betul bahwa Dear Nathan adalah film yang memiliki banyak penggemar.
"Bangga banget bisa bermain dan terlibat di Dear Nathan, waktu baca skripnya langsung terima aja karena menarik," bebernya.
"Dan untuk memperdalami karakternya juga cukup mudah karena dibantu juga oleh coach aktingnya, terus juga temen-temen semuanya membantu untuk adegan yang lumayan berat," ungkap Sani.
Film Dear Nathan: Thank You Salma jadi penutup dalam trilogy film Dear Nathan yang diangkat dari novel dengan judul serupa.
Film tersebut tak hanya menyajikan drama percintaan namun juga mengangkat isu pelecehan seksual kepada perempuan sebagai garis besar konfliknya.
Rencananya film produksi Rapi Film dan Screenplay itu akan tayang serentak di bioskop Indonesia pada 13 Januari 2022.