Kekasih Ardhito Pramono Datangi Polres Jakbar untuk Jenguk Sang Musisi
Kekasih Ardhito Pramono, Jeanneta Sanfadelia sambangi Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (13/1/2022).
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kekasih Ardhito Pramono, Jeanneta Sanfadelia sambangi Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (13/1/2022).
Berdasarkan pantauan Tribunnews, Jeanneta datang sekitar pukul 11.45 WIB didampingi dua pria yang belum diketahui identitasnya.
Jeanneta memakai kemeja bewarna abu-abu, celana kulot hitam, dan masker putih.
Baca juga: Jadi Barang Bukti Penangkapan Ardhito Pramono, Ini Penjelasan Hukum dan Efek Penggunaan Ganja
Baca juga: Positif Ganja, Ardhito Pramono Kini Tertunduk, Kisah Masa Lalunya Terungkap, Pernah OD Dulmoid
Saat memasuki wilayah Polres Metro Jakarta Barat, Jeanneta langsung dikerubungi awak media, namun dirinya tak sepatah kata pun memberi keterangan.
Jeanneta langsung memasuki ruangan satnarkoba beserta dua rekannya yang di dalamnya ada Ardhito Pramono.
Sebelumnya, Aktor sekaligus musisi Ardhito Pramono kini sedang diamankan polisi terkait penyalahgunaan narkotika jenis ganja.
Kapolres Jakarta Barat, Ady Wibowo mengatakan bahwa Ardhito ditangkap kepolisian di kediamannya yang berada di Kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur.
"Memang benar kita melakukan penangkapan kita mengamankan salah satu publik figur inisial AP yang bersangkutan adalah musisi bintang film," ucap Ady Wibowo di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (12/1/2022).
"Tadi malam kita amankan di rumahnya di kediamannya di Bilangan, Duren Sawit, Jakarta Timur," lanjutnya.
Pria berusia 26 tahun ini diciduk kepolisian pukul 02.00 WIB pada 12 Januari 2022.
Saat diciduk, polisi menemukan barang bukti berupa ganja di kediamannya.
Untuk keterangan lebih lanjutnya, Ady menyampaikan akan dirilis pada hari ini sekitar pukul 13.00 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.