Cerita Bagindas Band Sempat Dibubarkan Polisi Saat Manggung Off Air di Masa Pandemi Covid-19
Bagindas Band punya cerita menarik selama menghadapi pandemi Covid-19 di tahun 2020.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bagindas Band punya cerita menarik selama menghadapi pandemi Covid-19 di tahun 2020.
Band yang digawangi Andra (vokal), Wendy (bass), Fey (gitar) dan Navi (drum) pernah dibubarkan polisi saat tampil off air.
Saat itu Bagindas memenuhi undangan untuk tampil virtual yang dilakukan di sebuah cafe di luar Jakarta.
Namun, pihak penyelenggara membuat kesalahan dengan menyebar promo penampilan Bagindas yang membuat cafe tersebut dipadati penonton.
Baca juga: Sempat Vakum Hingga Diisukan Bubar, Bagindas Band Kini Siap Tampil dengan Suasana Baru
Baca juga: Mike Hengkang, Bagindas Merasa Kehilangan Ruh Bermusik
"Jadi ada kejadian kurang enak, kami dikasih taHu mau virtual di sebuah cafe, kami udah pastiin jangan ada promo off air kan," tutur Andra di kantor TribunBogor, Kamis (13/1/2022).
"Ternyata penyelenggara bikin promo dan jadilah penonton bludak. Mereka prokes sih ada termo gun segala macem, tapi itu padet banget," terangnya.
Baru empat lagu Bagindas tampil, para personil dikagetkan dengan kehadiran petugas keamanan yang membubarkan acara tersebut.
"Dari jauh ko kayak ada lampu biru kedap kedip. Ternyata kita gak lama itu dibubarin," ucap Andra.
"Baru empat atau lima lagu yaa sekitar 16 menit, itu baru mulai banget kita," lanjut Wendy.
Tak sampai situ, Bagindas sempat diminta untuk memberikan keterangan di kantor polisi. Namun para personil Bagindas menolak hal tersebut.
"Kita sempet diminta untuk kasih keterangan, kami gamau karena kami udah ingetin panitia jangan diumumin," ujar Andra.
Kini Bagindas Band siap kembali bermusik setelah pertengahan 2021 lalu sempat vakum dan seluruh personilnya sibuk masing-masing.