Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Di Tengah Pandemi, Bisnis Kapal Wisata Artis Ayu Anjani Mampu Lewati Badai

Pandemi Covid-19 meluluhlantakkan bisnis Ayu Anjani dan suami karena serangkaian aturan yang membatasi mobilitas masyarakat. 

Editor: Willem Jonata
zoom-in Di Tengah Pandemi, Bisnis Kapal Wisata Artis Ayu Anjani Mampu Lewati Badai
dok pribadi
Artis Ayu Anjani bersama suami dan anaknya. 

"Kami juga menyekolahkan asset yang ada dan memutar otak bagaimana cara untuk bisa beranjak dari keterpurukan," sambung dia. 

Di tahun 2022, Julio dan Ayu mulai bernapas lega. Upaya pasangan muda ini mempertahankan bisnis kapal Phinisi yang mereka geluti membuahkan hasil. Geliat pertumbuhan ekonomi di sektor pariwisata beranjak naik, walau perlahan. 

Kini pasangan muda itu sudah memiliki empat unit kapal Phinisi mewah. 

Kesuksesan dalam merintis bisnis kapal wisata tersebut tak lepas dari upaya keduanya dalam memperkenalkan ragam budaya dan wisata Indonesia pada penduduk lokal dan mancanegara. 

AyuTrip menjadi satu operator travel yang berkomitmen tinggi untuk memberikan kepuasan dan kenyamanan selama berwisata. 

"Ini salah satu alasan utama saya menyuarakan campaign #kembaliberwisata. Pada prinsipnya dari kita untuk kita, apa yang saya dapat di Labuan Bajo saya kembalikan lagi untuk Labuan Bajo," ucap Julio.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas