Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Extraction, Sekelompok Teroris Menculik Agen CIA di Rusia, Tayang Malam Ini di Trans TV

Sinopsis film Extraction yang akan tayang malam ini di Trans TV pukul 23.30 WIB yang dibintangi oleh Kellan Lutz dan Bruce Willis.

Penulis: Adya Ninggar P
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sinopsis Extraction, Sekelompok Teroris Menculik Agen CIA di Rusia, Tayang Malam Ini di Trans TV
IMDb
Film Extraction (2015) - Simak sinopsis film Extraction yang akan tayang malam ini di Trans TV pukul 23.30 WIB 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film Extraction yang akan tayang malam ini di Trans TV pukul 23.30 WIB.

Dikutip dari IMDb.com, Extraction merupakan film bergenre aksi laga yang disutradarai oleh Steven C Miller dan dirilis pada tahun 2015.

Berdurasi 83 menit, film ini dibintangi oleh Kellan Lutz, Bruce Willis, dan Gina Carano D B.

Extraction menceritakan tentang aksi penculikan seorang agen CIA di Rusia yang dilakukan kelompok teroris.

Baca juga: Sinopsis Film 12 Strong: Aksi Angkatan Darat AS Melawan Tentara Afghanistan, Tayang Malam Ini

Baca juga: Sinopsis Drama A Business Proposal, Dibintangi Ahn Hyo Seop dan Kim Se Jeong

Sinopsis

Leonard Turner merupakan agen CIA yang sedang menjalankan misi dan menyamar di Rusia.

Sayangnya, penyamarannya sudah diketahui oleh kelompok sindikat penjualan senjata.

BERITA REKOMENDASI

Tak berlangsung lama setelah diketahui sebagai agen CIA yang sedang menyamar, Leonard langsung ditangkap dan ditahan oleh kelompok tanpa nama tersebut.

Selama ditahan, Leonard mendapat pertanyaan interogasi dari kelompok tersebut.

Sementara itu, para interogatornya telah mengetahui identitas asli Leonard dan menuntut daftar lengkap tertulis individu dan bisnis yang berafiliasi dengan CIA.

Imbalan yang ditawarkan pada Leonard jika memberikan daftar tersebut adalah keselamatan istri dan putranya.

Ketika menjalani waktu istirahat saat interogasi, Leonard berhasil lolos dan keluar dari markas kelompok tersebut.

Sayangnya tidak lama setelah Leonard berhasil lolos, isterinya, Kate, ditembak mati di kediamannya oleh afiliasi dari kelompok tersebut.

Sementara itu, putranya yaitu Hery (Nathan Varnson) yang masih remaja, ragu-ragu menembak para penyerbu rumah sebelum diselamatkan oleh Robertson.

Waktu beranjak hingga pada tahun 2015, Harry (Kellan Lutz) sudah beranjak dewasa dan bergabung dengan CIA cabang Praha di bawah sayap Robertson.

Bergabungnya Hery tidak mendapat restu dari ayahnya, Leonard.

Sebelumnya, Hary saat bekerja sebagai analis menjalani banyak sesi pelatihan agen lapangan CIA hanya untuk ditolak berulang kali oleh Leonard di belakang layar.

Bagaimana kelanjutan kisah selanjutnya?

Simak selengkapnya film ini di Bioskop TransTV malam ini pukul 23.30 WIB.

Bruce Willis dan Kellan Lutz di Extraction (2015)
Bruce Willis dan Kellan Lutz di Extraction (2015) (IMDb)
Pemain

- Kellan Lutz sebagai Harry Turner

- Bruce Willis sebagai Leonard Turner

- Gina Carano sebagai Victoria Phair

- DB Sweeney sebagai Ken Robertson

- Dan Bilzerian sebagai Higgins

- Steve Coulter sebagai Theodore Sitterson

- Christopher Rob Bowen sebagai Nick Purvis

- Joshua Mikel sebagai Drake Chivu

- Nicholas M. Loeb sebagai Vinn Chivu

- Summer Altice sebagai Denise

- Lydia Hull sebagai Kris

- Tyler Jon Olson sebagai Darryl

- Richie Chance sebagai John

- Lindsey Pelas sebagai Stephine

Trailer

(Tribunnews.com/Nadya)

Berita terkait sinopsis film

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas