Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Buntut Video Parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Kuasa Hukum Andika Kangen Band Layangkan Somasi

Belakangan ini viral video parodi penyanyi pendatang baru Tri Suaka dan Zinidin Zidan. Video tersebut mendapat respons negatif dari warganet.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Salma Fenty
zoom-in Buntut Video Parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Kuasa Hukum Andika Kangen Band Layangkan Somasi
Instagram
Pihak Andika Kangen Band layangkan somasi kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan. 

Dengan ini, pihak Kangen Band merasa dirugikan oleh video parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

"Kami merasa sangat dirugikan atas perbuatan saudara TS dan ZZ tersebut," ujar Wayan.

Tak hanya itu, Andika beserta anggota Kangen Band merasa terusik setelah video parodi tersebut viral di media sosial.

Sehingga, secara tidak langsung menganggu Andika dan kawan-kawan Kangen Band.

Ditambah lagi, video parodi tersebut menganggu langkah Kangen Band untuk menciptakan karya baru.

"Selain itu sangat menganggu dan mengusik ketenangan klien kami dalam membuat video dan lagu baru yang berjudul Cinta Mati 2," ujar Wayan.

Wayan memperingatkan kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan supaya menghormati karya Andika Kangen Band.

Berita Rekomendasi

"Tolong hargai dan hormati karya musik orang lain, apalagi dengan karya musik orang lain ini anda bisa terkenal dan dikenal masyarakat," ujar Wayan.

Untuk itu, Wayan melayangkan somasi kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan supaya segera meminta maaf kepada Andika dan personil Kangen Band.

Wayan memberikan waktu selama tiga hari kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

"Kami ingatkan kepada saudara TS dan saudara ZZ agar dalam waktu 3x24 jam agar klarifikasi dan meminta maaf kepada klien kami Andika Kangen Band," ujar Wayan.

Wayan memohon supaya Tri Suaka dan Zinidin Zidan menyampaikan permohonan maaf secara umum.

"Secara terbuka melalui TV nasional, media cetak ataupun online, selama tiga hari berturut-turut," ujar Wayan.

Permintaan Maaf Tri Suaka melalui Telepon

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas