Segera Lahirkan Anak Kedua, Jessica Iskandar Ungkap Ingin Bersalin secara Normal
Jessica Iskandar mengaku ingin melahirkan anak pertamanya dari Vincent Verhaag lewat persalinan normal.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Jessica Iskandar mengaku tak tahu kapan prediksi sang anak bakal lahir.
Lantas Vincent Verhaag menjelaskan, sang istri memang berniat ingin melahirkan secara normal.
Sehingga mereka masih menunggu kapan si bayi mau keluar dari perut mamanya.
"Nggak bisa direncanainlah, maksudnya kita nungguin juga kapan bayinya nge-push."
"Karena mau normal," ujar Vincent Verhaag dikutip dari YouTube Jessica Iskandar, Selasa (3/5/2022).
Jessica Iskandar juga membenarkan ucapan suami yakni ingin melewati persalinan normal.
Baca juga: Jadi Suami Siaga Jelang Jessica Iskandar Lahiran, Vincent Verhaag: 24 Jam Nggak Lepas dari Sisiku
Sehingga, ia menunggu kontraksi setiap 10 menit sebagai tanda-tanda siap melahirkan.
Mantan tunangan Richard Kyle mengatakan, proses melahirkan bisa terjadi kapanpun.
"Iya mau normal, jadi begitu kontraksi udah setiap 10 menit baru kita berangkat ke rumah sakit."
"Terus itu bisa anytime, bisa hari ini, besok, atau lusa," tandas Jessica Iskandar.
Kemudian saat ini, usia kandungan Jessica Iskandar memasuki 38 minggu 2 hari.
Sementara biasanya para ibu hamil akan melahirkan di usia kandungan 37 minggu hingga 40 minggu.
"Aku udah siap lahir dari 37 minggu sampai 40 minggu, sekarang ini aku udah 38 minggu 2 hari."
"Jadi udah bisa kapan aja," bebernya.