Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akhirnya Lebaran Bersama Keluarga di Sumedang, Rossa Rindukan Sungkeman dengan Orangtua 

Dalam perayaan lebaran, hal yang paling dirindukan oleh pelantun Tegar itu adalah melalukan tradisi sungkeman kepada orang tua.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Akhirnya Lebaran Bersama Keluarga di Sumedang, Rossa Rindukan Sungkeman dengan Orangtua 
YouTube Rossa Official/Tangkapan Layar
YouTube Rossa Official/Tangkapan Layar 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Rossa pulang ke kampung halamannya di Sumedang, Jawa Barat untuk merayakan Lebaran bersama keluarga. 

Rosaa sangat antusias bisa merayakan Hari Raya Lebaran di Sumedang, bersama dengan ayah dan ibunya.

"Kan kemarin dua tahun lebarannya cuma video call aja. Sekarang bisa nangis-nangisan secara live," kata Rossa ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, belum lama ini.

"Apalagi sekarang Pemerintah mengizinkan kita lebaran di kampung halaman. Aku jadinya antusias banget," sambungnya.

Baca juga: Momen Lebaran, Rossa Masih Belum Mau Gandeng dan Kenalkan Pria yang Mendekatinya

Baca juga: Venna Melinda Ajak Ferry Irawan Terjun ke Politik, Siapkan Mental Maju Caleg 2024  

Baca juga: Respons Venna Melinda Disebut Pasangan Bucin oleh Warganet 

Selama perayaan Lebaran, wanita berusia 43 tahun itu tetap disiplin menjaga Protokol Kesehatan (Prokes). 

"Sekarang kan masih pandemi harus prokes, di Sumedang kayaknya akan kumpul semua. Ya gimana pun udah berumur harus dijaga," ucap wanita bernama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani itu.

Dalam perayaan lebaran, hal yang paling dirindukan oleh pelantun Tegar itu adalah melalukan tradisi sungkeman kepada orang tua.

Berita Rekomendasi

"Pas hari raya sungkeman lah, cerita dari hati ke hati, saling maaf maafan. Tradisi sungkeman sejak SD sudah dilakukan, itu yang paling di tunggu buat aku," jelasnya.

Baca juga: Somasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan Tetap Jalan, Andika Mahesa: Kangen Band Bukan Cuma Gw Sendiri 

Baca juga: Dapat Link Parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Andika Mahesa Anggap Awalnya Hanya Promosikan Lagu 

Memaknai lebaran tahun ini, Rosaa hanya bisa bersyukur karena diberikan kesehatan agar ia bisa merayakan lebaran di kampung halaman.

"Alhamdulillah berjalan lancar puasa, ppkm mulai lebih dilonggarkan. Senang menyambut lebaran dengan semangat. Ya semoga sehat selalu," ujar Rossa. (Arie Puji Waluyo/ARI). 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas