Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Beda Suku, Ini Cara Dinar Candy Atasi Perbedaan Tradisi Nikah Daerahnya dengan Ridho Ilahi

Punya tradisi nikah yang berbeda dengan Ridho Ilahi, Dinar Candy memberikan penjelasan.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Beda Suku, Ini Cara Dinar Candy Atasi Perbedaan Tradisi Nikah Daerahnya dengan Ridho Ilahi
Instagram @dinar_candy
Foto prewedding Ridho Ilahi dan Dinar Candy. 

"Cuman abis pulang Ridho, bapak tuh nanya 'Orang tuanya di mana ya, Teh? Bapak pengen ketemu orang tuanya'."

"'Suruh orang tuanya ketemu bapak', kataku 'Pak, orang tuanya jauh, Pak, nanti aja ketemunya'."

"Kan harus bikin waktu ya karena memang berbeda pulau, kalau bapak tuh katanya 'Kalau serius sama anak bapak, harus ketemu orang tuanya'," sambung Dinar.

Perempuan berusia 29 tahun mengaku sang ayah ingin ia dan Ridho tidak putus nyambung lagi.

"Sebenernya bapak tuh kemarin ketemu sama Ridho cuman ngobrol kayak ngedoain gitu."

"Semoga ke depannya lancar, jangan putus nyambung," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, perempuan kelahiran Bandung itu mengaku tipikal orang yang agak egois.

Berita Rekomendasi

"Aku tuh sebenernya tipikal cewek yang maunya di-follow sama dia."

"Cuman dia juga harus didengerin, dia tuh pengen planning-nya ini kamu harus dengerin."

"Aku tuh memang tipikal yang rada egois gitu ya, mungkin mantan-mantan aku yang dulu 'Udah ikut gua aja'," ungkapnya.

Hal tersebut yang membuat Dinar dan Ridho cukup sulit untuk menyamakan visi dan misi.

"Jadi aku nggak mau ribet, tapi ternyata kalau sama Ridho berbeda."

"Jadi harus ngederin dia juga, memang menyamakan visi misinya agak susah sih," jelas Dinar.

Meski begitu, Dinar mengaku sudah dekat dengan orang tua Ridho lantaran sering berkomunikasi.

"Deket, semuanya suka Whatsapp."

"Kayak kemarin ulang tahun ngucapin, suka berbalas kado," tutup Dinar Candy.

(Tribunnews.com/Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Ridho Ilahi dan Dinar Candy

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas