Coki Perdede Dikabarkan Bebas dari Rehabilitasi, MLI Angkat Bicara, Ungkap Kondisi Sang Komika
Coki Pardede diketahui jalani rehabilitasi di RSKO Cibubur untuk melepaskan ketergantungannya terhadap narkoba.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beredar kabar komika Coki Pardede sudah bebas dari rehabilitasi di RSKO Cibubur.
Gianluigi Christoikov, sahabat Coki sekaligus Chief Marketing Officer Majelis Lucu Indonesia, membantah kabar tersebut.
Menurut dia, Coki Pardede masih menjalani rehabilitasi dan sedang proses diet.
“Sejauh ini Coki masih menjalani proses rehab,” tulis Gianluigi Christoikov kepada awak media, Kamis (19/5/2022).
“Kondisi Coki sehat, lagi jalanin diet juga,” tambah Gianluigi.
Baca juga: Posting Foto Kenangan Jalani Rehab Bareng Coki Pardede, Anji Sebut 2021 Banyak Pengalaman Berharga
Gianluigi menjelaskan Coki Pardede sedang aktif menulis materi untuk kebebasan nanti. Sebab, saat bebas dari rehabilitasi, Coki akan membuat spesial shownya.
“Dan menulis materi juga untuk persiapan spesial show saat keluar,” ujar Gianluigi lagi.
Sekadar informasi, Coki Pardede diamankan Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota di kediamannya, kawasan Cisauk, Tangerang, Banten, pada September 2021 lalu.
Coki Pardede diamankan bersama barang bukti sabu-sabu sisa pemakaian seberat 0,3 gram dan alat suntik.