Debut MS GLOW For MEN di MotoGP Siap Berkiprah Bersama Gresini Racing Team di GP Italia
MS GLOW For MEN bersiap mengarungi MotoGP musim 2022 setelah menjadi partner resmi dari Gresini Racing Team.
Penulis: Muhammad Fitrah Habibullah
Editor: Firda Fitri Yanda
Mengarungi musim ini, Gresini Racing menjadi tim pertama yang memamerkan motor sekaligus livery baru mereka untuk musim balap MotoGP 2022.
Peluncuran virtualnya telah dilakukan pada pertengahan Januari dan menjadi sekaligus mengumumkan kerjasama antara Gresini Racing milik Nadia Padovani dengan Ducati, dan MS GLOW For MEN sebagai salah satu brand Indonesia yang terpampang di motor tersebut.
"Kami berharap dapat memberikan eksposur lebih untuk brand MS Glow For Men dan membangun program aktivasi untuk produk dan brand yang kuat bersama-sama," tambah Carlo.
Kerjasama antara MS Glow For MEN dan Tim Gresini Racing sendiri berawal dari sesi balap MotoGP di Mandalika yang akhirnya kedua pihak saling cocok untuk menjalin kerjasama.
Dalam online press conference tersebut, Fabio Di Giannantonio juga berkesempatan mencoba langssung beberapa produk MS Glow For Men.
“Kami sangat senang memiliki partner baru untuk bergabung dengan kami di akhir pekan ini di salah satu sirkuit paling istimewa di Italia,” ungkap Fabio Di Giannantonio.
Tak hanya tampil pada seri ini, hingga November 2022 nanti, MS GLOW For MEN akan menemani kiprah Gresini Racing Team dengan tampilan logo pada motor Ducati dan wearpack para pembalap, Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio.