Usung Konsep Music Festival on The Beach, Prost Fest 2022 Jadi Panggung untuk Musisi Lokal
Sederet musisi lokal Bali bakal meramaikan ajang tersebut. Di antaranya Navicula, The Hydrant, hingga Nostress.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Industri musik Indonesia kembali pulih seiring pandemi covid-19 yang terkendali.
Pertunjukan musik yang mempertemukan musisi dan penikmatnya secara langsung mulai sering digelar. Satu di antaranya Prost Fest 2022.
Ajang yang digelar di Pulau Bali tersebut mengusung konsep Music Festival on The Beach.
"Karena kita digelar di Bali, di pantai, jadi boleh pakai sendal jepit, celana pendek boleh. Kita coba konsepkan di pantai mungkin lebih mengarah ke beach festival," kata Muhamad Aldian, Program Director Prost Fest dalam jumpa pers di kawasan Menteng Jakarta Pusat, Rabu (29/6/2022).
Pulau Bali menjadi pilihan penyelenggara yang paling sesuai karena dianggap sebagai simbol kebangkitan.
Baca juga: Sejarah Hari Musik Sedunia 21 Juni, Ini Makna dan Berbagai Perayaan World Music Day
Sederet musisi mulai dari nasional hingga lokal di Bali sudah dipersiapkan. Uniknya festival ini akan lebih banyak diisi musisi lokal.
"Prost Fest 2022 ingin menjadi ajang untuk talenta dan karya bagi para musisi Indonesia. Baik berskala Nasional maupun skena musik lokal," kata Aldian.
Hal ini mendapat tanggapan positif dari Iga Marssadi personil dari band Barasuara tentang hadirnya musisi lokal dalam festival tersebut.
"Banyak festival yang udah mulai kita rasain, sekarang di Bali sebagai tuan rumah gue rasa udah saatnya mereka dapat tempat spesial buat bakat-bakat yang bisa ditonton dan diapresiasi yaa," beber Iga Massardi.
Prost Fest 2022 telah memastikan bahwa Slank, Milledenials, Jason Ranti, Rub of Rub, Barasuara, Juicy Luicy, The Dare, Kaleb J, Shaggy Dog, Joni Agung & Double T, The Panturas, Rollfast, HIV1, The Adams, Navicula, The Hydrant, Ndarboy Genk, Nostress, Diskoria, Soulfood, Superman is Dead, Mahalini feat. Rizky Febian hingga Manja siap menampilkan aksi mereka yang memukau.
Total akan ada 34 penampil yang siap menjadi bagian dalam keseruan di dua panggung yang tersaji di Prost Fest 2022 ini.
Nantinya Prost Fest 2022 akan digelar selama dua hari pada 13-14 Agustus 2022 di Pantai Mertasari, Sanur, Bali.
Tiket pre-sale Proft Fest sudah bisa dibeli mulai malam ini pukul 19.00 WIB di website www.prostfest.id mulai harga Rp 95.000 untuk dua hari.