Belum Hamil Setelah 5 Tahun Menikah, Fanny Ghassani Santai Kalau Ditanya Soal Momongan
Presenter Fanny Ghassani sudah lima tahun berumah tangga dengan Erwan Agustian Priyambudi.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter Fanny Ghassani sudah lima tahun berumah tangga dengan Erwan Agustian Priyambudi.
Sejak menikah tahun 2017, Fanny Ghassani dan Erwan Agustian Priyambudi belum dikaruniai momongan.
Namun mereka menanggapinya dengan santai.
Baca juga: Tinggalkan Dunia Sinetron, Fanny Ghassani Tak Merasa Ada Kerugian Ekonomi
"Iya (momongan) belum dikasih. Kami juga belum program," kata Fanny Ghassani ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (25/7/2022) malam.
Wanita berusia 31 tahun tersebut mengakui, tahun ini sebenarnya ia menjalani program memiliki anak bersama dengan Erwan.
Akan tetapi, program memiliki anak tersebut batal dijalani oleh Fanny dan Erwan, karena kesibukan keduanya.
"Tadinya maunya tahun ini program, cuma dia sibuk juga. Ya cukup sedih sih kalau mikirin momongan. Karena itu yang gak bisa aku prediksi," ucapnya.
"Ya udah bawa santai lah," sambungnya.
Baca juga: Fanny Ghassani Berharap PPKM Darurat Tidak Diperpanjang Lagi, Ingin Pulang ke Bali, Kangen Suami
Meski begitu, wanita bernama asli Ghassany Prera tersebut menyadari, keluarga besarnya terus menanyakan kapan ia memiliki momongan.
Hanya saja Fanny tak mau ambil pusing.
"Dari dulu udah sering ada yang nanyain. Dulu tanteku, ya aku udah terbiasa. Nah saudara ada satu nanyain, 'Fanny kapan lu punya anak?'. Ya aku jawab aja tahun depan," jelasnya.
"Ya aku bawa ketawa aja dan aku gak tersinggung," sambung wanita kelahiran Jakarta, 19 Februari 1991 itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.