Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Luxxy BTR dan Angie Marcheria Beberkan Tips Jaga Kondisi dan Mood Saat Main Game

Gamers sekaligus YouTubers Made Bagas alias Luxxy BTR saat ini bagian dari Bigetron Esports.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Luxxy BTR dan Angie Marcheria Beberkan Tips Jaga Kondisi dan Mood Saat Main Game
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Luxxy BTR alias Made Bagas dan Angie Marcheria usai perilisan jersey baru Bigetron Esports di kawasan Sudirman Jakarta Selatan, Selasa (9/8/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gamers sekaligus YouTubers Made Bagas alias Luxxy BTR punya cara khusus untuk menjaga kondisi dalam berkarier di dunia esport.

Bagas yang merupakan member Bigetron Esports mengaku harus menyediakan camilan berupa makanan ringan saat latihan game ataupun saat turnamen.

Angie Marcheria yang merupakan brand ambassador tim tersebut juga membenarkan ucapan Bagas, sebagai BA ia tahu betul kebiasaan para pemain.

Baca juga: Hammersonic Akusisi Tim Esports Untuk Hadirkan Skuat Gamers Kelas Dunia

"Aku harus ada cemilan sih, kalau gak ada camilan bingung yaa, apalagi abis main kan emosi tuh wajib ngemil yaa buat ngeredain emosi. Di pro player tuh wajib ada makanan ringan sebelum main dan sesudah main," beber Bagas alias Luxxy BTR dalam perilisa jersey baru Bigetron Esports di kawasan Sudirman Jakarta Selatan, Selasa (9/8/2022).

"Iya pasti ngaruh ke game play juga karena snack ngaruh ke permainan kita, jadi otak tuh gak pusing yaa," timpal Angie Marcheria.

Oleh karena itu, Bagas dan Angie sangat senang atas kerjasama antara Bigetron Esports dan snack makanan ringan Khong Guan Malkist Abon.

Berita Rekomendasi

"Seneng ya, ya mungkin bisa gajian tepat waktu lah yaa, bonus jadi makin nambah," tutur Bagas sembari tertawa.

Kolaborasi tersebut meliputi penempatan logo produk snack tersebut di dada kiri dari tim Bigetron Esports jelang beberala turnamen yang semakin dekat.

"Nah, generasi sekarang pasti main game, esports, banyak sosial media yang cepet juga, kita harus bisa ikutan di sana. Kita kalau enggak ikut bakal kehilangan momen, ya gunanya supaya generasi sekarang tau biskuit kami yang rasanya oke," ujar Teguh Sanjaya selaku Marketing Creative Director PT Khong Guan Biscuits Indonesia.

"Semoga kita bersama bisa turut memajukan esports Indonesia dan menciptakan pionir-pionir esports baru asli Tanah Air. Secara online dan offline agar semakin dikenal, dan kerja sama Bigetron dan Malkist tetap terjaga," lanjut Edwin 'Starlest' Chia selaku CEO Bigetron Esports.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas