Sinopsis Film Lone Survivor, Ketika Angkatan Laut AS Jalankan Misi Tangkap Pemimpin Taliban
Sinopsis film Lone Survivor bergenre action, drama dan peperangan. Mengisahkan tentang upaya tim Angkatan Laut AS menangkap pasukan Taliban.
Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: bunga pradipta p
Namun, ternyata mereka menemukan fakta, bukit lain di dekatnya justru akan memberikan tempat yang lebih baik.
Sayangnya, tak lama setelah tiba di lokasi baru itu dan mendapatkan lokasi target, para prajurit itu tertangkap basah oleh tiga pengembala, termasuk seorang anak laki-laki.
Pada akhirnya, pemungutan suara dilakukan untuk menentukan langkah apa yang harus dilakukan dengan para gembala yang ditangkap.
Murphy memutuskan, tindakan terbaik adalah mematuhi aturan, yang berarti para prajurit akan membatalkan misi, membebaskan para tawanan, dan mundur ke titik ekstraksi mereka.
Namun, tak lama setelah para penggembala dibebaskan, keempat angkatan laut ini menemukan diri mereka dikelilingi oleh puluhan tentara Taliban.
Baca juga: Sinopsis Film Gold, Kisah Nyata Skandal Pertambangan Emas yang Dibintangi Matthew McConaughey
Mereka terlibat dalam baku tembak yang sangat sengit.
Para tentara AS berhasil membunuh beberapa anggota Taliban yang mendekat, tetapi jumlah mereka terlalu banyak.
Mereka mengalami luka serius selama baku tembak sekaligus upaya untuk melarikan diri dari pemberontak, mereka melompat dari tepi tebing.
Meskipun mereka terluka, mereka berempat harus berlari melewati hutan.
Dietz mulai kehilangan kesadaran dan meneriakkan pertanyaan kepada Luttrell.
Tanpa sadar, ia menyampaikan posisi tim mereka kepada Taliban.
Kini, posisi mereka semakin terancam dan pasukan Taliban mulai mendekat.
Lalu bagaimanakah kondisi mereka setelah itu?
Apakah pasukan Taliban berhasil dikalahkan oleh tim angkatan laut AS?
Saksikan cerita selengkapnya dalam film Lone Survivor malam ini, Senin (15/8/2022) pukul 21.30 WIB di Trans TV.
(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)