Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jade Princessa Siap Jadi Balerina Profesional di Amerika

Jade Princessa mendapat akses sebagai balerina di Arts Ballet of Theatre of Florida.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Jade Princessa Siap Jadi Balerina Profesional di Amerika
Tribunnews/ Bayu Indra Permana
Jade Princessa saat menunjukkan aksi baletnya di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (18/8/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jade Princessa siap berkarier sebagai penari balet di kancah internasional.

Jade akan menjadi balerina profesional di Miami, Amerika Serikat, selama setahun setelah menyelesaikan pendidikan dan kursus balet.

Sebelumnya Jade meraih prestasi sebagai peraih medali emas dalam “Asia Pacific Arts Festival 2019” di Ho Chi Minh, Vietnam untuk kategori solo dan grup. 

Jade langsung mendapat akses untuk berkarier menjadi balerina kelas dunia setelah diterima di Arts Ballet of Theatre of Florida.

"Ya yang pasti nanti aku disana akan ada jadwal balet Senin dan Sabtu, ada kelas balet juga setiap tahun ada show, Oktober ada show, terus November juga ada show yang terbuka untuk umum," kata Jade Princessa di kawasan Ragunan Jakarta Selatan, Kamis (18/8/2022).

"Setelah aku udah profesional, self awarness harus tinggi karena gurunya gak akan ngasih tahu lagi salah benernya, kita udah bisa ekspresikan dance kita sendiri. Kalau student kita bayar tapi kalau company kita dibayar," terangnya.

Baca juga: Denial Christian Gardena Tercebur sebagai Influencer dari Hobi Menari Balet

BERITA TERKAIT

Dalam meniti karir sebagai ballerina di luar negeri, Jade Princessa dapat dukungan dari Layanan Pengadaan Indonesia (LPI).

Ia difasilitasi untuk mengurus segala keperluan ke luar negeri termasuk untuk mencari sponsor sebelum kompetisi di luar negeri.

"Selama ini bantu aku persiapan pergi ke Art Ballet Theater, ini untuk sisi sebagai talent mereka mulai dari weekly meeting, terus dibantuin persiapan aku, terus bantu untuk sponsorhip aku, setiap sponsor lewat LPI, digital aku kayak Instagram dibantu LPI dimonotoring sama mereka," terang Jade.

"Kami dari LPI tidak menutup diri dan ucapkan terimakasih ke Jade, di awal concern kami ke Jade adalah karena ini positif selain itu juga balet kan hal yang baru di Indonesia nah kita bersyukur karena talent kami memiliki potensi yang baik bisa jadi contoh," jelas John Hendra perwakilan dari LPI.

Rencananya Jade Princessa akan mulai berangkat ke Miami pada hari Senin (23/8/2022) besok.

Melalui seleksi ketat, Jade akhirnya bisa bergabung di Arts Ballet of Theatre of Florida di Miami, Amerika Serikat mulai akhir Agustus 2022.

Di sana, Jade sebagai anggota Korps Junior Perusahaan dengan level apprentice selama 1 tahun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas