Heboh Panggilan 'Sayang' Saat Rapat Komisi III DPR dan Kapolri, Hotman Paris: Siapa Itu?
Beberapa hari ini panggilan sayang saat rapat Komisi III DPR RI bersama Kapolri Listyo Sigit Prabowo viral. Hotman Paris Hutapea ikut berkomentar.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Diduga salah satu anggota lupa mematikan mikrofon saat menerima telepon.
Sontak para anggota Komisi III DPR RI tertawa.
Sebelumnya, Komisi III DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, khusus membahas perkembangan kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat, yang melibatkan mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo.
Bersama dengan 18 orang jajarannya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit menghadiri rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR RI.
Di depan Komisi III DPR, Kapolri bercerita bagaimana Irjen Ferdy Sambo berulang kali berkelit saat diperiksa oleh penyidik timsus.
Komisi III DPR RI meminta Kapolri untuk mengungkap motif pembunuhan Brigadir Yosua.
Kapolri menyebut saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan Putri Candrawathi.
Untuk sementara, motif pembunuhan dipicu oleh laporan masalah kesusilaan yang terjadi di Magelang.
Kapolri juga menyebut Irjen Ferdy Sambo akan menjalani sidang komisi kode etik pada Kamis (25/08).
Dilaporkan ke MKD DPR RU
Anggota Komisi III DPR RI dari fraksi PKS, Habib Aboe Bakar Alhabsyi dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI atas dugaan pelanggaran kode etik.
Pelaporan itu diajukan oleh masyarakat atas nama Melky Hadomuan Frans, dan Ginza Pratama Rumahorbo pada Kamis (25/8/2022).
Laporan dibuat atas dugaan panggilan telepon tidak patut saat rapat dengar pendapat (RDP) berlangsung antara Komisi III dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Potongan video mengenai kejadian itu juga viral di media sosial.
"Kami membuat pengaduan terhadap anggota Komisi III DPR RI yakni Habib Aboe Bakar Alhabsyi ke MKD DPR RI terkait telepon tidak patut saat rapat Komisi III," kata pelapor dalam surat pengaduan tersebut.
Telepon tidak patut tersebut adalah adanya suara misterius dari seorang perempuan berbicara kata 'sayang' saat RDP dengan Kapolri, Rabu (24/8/2022) kemarin.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.