Arsy Hermansyah Ingin Masuk Pesantren, Ashanty Akui Belum Rela: Anaknya Masih Kecil, Nanti Dulu
Arsy Hermansyah ingin masuk pesantren, Ashanty mengaku belum rela lantaran Arsy masih kecil.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Ashanty mengaku belum rela jika Arsy Hermansyah ingin masuk pesantren.
Hal ini lantaran Ashanty menilai Arsy masih kecil untuk masuk pesantren.
Dikutip dari YouTube Intens Investigasi Selasa (20/9/2022), Ashanty mengungkapkan ketidakrelaannya tersebut.
"Sebenernya bukannya nggak mau, karena kan anaknya masih kecil."
"Aku belum rela lah, lagian untuk anak pisah sama orang tua tuh yang gede-gede aja dulu aku nggak mau pisah, apalagi yang kecil kan," terang Ashanty.
Baca juga: Arsy Hermansyah Bersikeras Mau Masuk Pesantren, Tak Dapat Izin Ashanty, Minta Bantuan ke Gus Miftah
Kendati demikian, Ashanty bersyukur dengan niat Arsy untuk masuk ke pesantren saat usianya masih kecil.
"Masih panjang perjalanannya, tapi dengan niat dia pengen masuk pesantren, ada niat begitu ya aku udah alhamdulillah banget ya."
"Artinya anak ini visi misinya ke depan kita udah bisa lihat," imbuhnya.
Tak hanya dirinya, Ashanty juga mengatakan bahwa Anang Hermansyah pun menilai bahwa Arsy masih terlalu kecil untuk masuk pesantren.
"Kalau Mas Anang, 'Ntar lah, Kak, kakak masih terlalu kecil'."
"Nanti kalau aku bilang nggak diizinkan, aku dibilang 'Wah gimana sih, (dihujat)'," jelasnya.
Namun, Ashanty mengaku tak keberatan jika Arsy masuk pesantren kilat lantaran waktunya yang lebih singkat.
"Tapi kalau diizinkan juga mungkin yang beberapa hari, ada nanti pesantren kilat, boleh."
"Kalau yang bener-bener mondok gitu, aku 'Aduh, nanti dulu'," tambahnya.