Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis dan Pemain Film Jagat Arwah, Tayang di Bioskop 29 September 2022

Berikut sinopsis dan daftar pemain film Jagat Arwah. Tayang di bioskop seluruh Indonesia besok, Kamis (29/9/2022).

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Sinopsis dan Pemain Film Jagat Arwah, Tayang di Bioskop 29 September 2022
dok Visinema Pictures
Poster film Jagat Arwah - Sinopsis dan daftar pemain film Jagat Arwah yang tayang besok di bioskop seluruh Indonesia, Kamis (29/9/2022). Diperankan oleh Ari Irham, Oka Antara, hingga Cinta Laura Kiehl. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut sinopsis dan daftar pemain film Jagat Arwah.

Film Jagat Arwah dijadwalkan tayang serentak di bioskop seluruh Indonesia besok, Kamis (29/9/2022).

Dikutip dari laman 21 Cineplex, film Jagat arwah mengusung genre horor dan fantasi.

Film Jagat Arwah merupakan hasil garapan Visinema Pictures dan disutradarai oleh Ruben Adrian.

Pemeran dalam film Jagat Arwah yakni Ari Irham, Oka Antara, Cinta Laura, Sheila Dara, Ganindra Bimo, Kiki Narendra, Abdurrahman Arif dan Muhammad Khan.

Penonton dapat menyaksikan film Jagat Arwah dengan durasi penayangan selama 1 jam 47 menit.

Baca juga: Film Jagat Arwah Tayang 29 September, Ganindra Bimo Tebar Ancaman

Film Jagat Arwah ini mengisahkan tentang perjalanan seorang pemuda bernama Raga untuk menemukan jati dirinya sebagai penjaga alam semesta.

Berita Rekomendasi

Dengan bantuan pamannya, Raga harus menghadapi kekuatan jahat untuk melindungi dua alam semesta, dunia manusia dan dunia roh.

Untuk lebih lengkapnya, simak sinopsis film Jagat Arwah yang tayang di bioskop Indonesia besok, Kamis (29/9/2022).

Sinopsis Film Jagat Arwah

Kisah berawal dari kematian ayah Raga, Sukmo, secara mendadak dan mencurigakan.

Peristiwa tersebut mendorong Raga untuk menelusuri kehidupannya yang penuh dengan hal mistis.

Raga juga harus menerima kenyataan bahwa ia merupakan keturunan penyeimbang Jagat Arwah sekaligus Jagat Manusia yang bergelar Aditya ke-7.

Mimpi jadi anak band terkenal harus Raga pertaruhkan demi melanggengkan tradisi keluarganya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas