Kondisi Lesti Kejora Usai Alami Dugaan KDRT Rizky Billar, Lemas Tak Berdaya, Kini Dirawat di RS
Kuasa hukum Lesti Kejora dan Rizky Billar, Sandy Arifin, mengungkap kondisi Lesti usai mengalami dugaan KDRT dari sang suami.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Arif Fajar Nasucha
![Kondisi Lesti Kejora Usai Alami Dugaan KDRT Rizky Billar, Lemas Tak Berdaya, Kini Dirawat di RS](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/pasangan-suami-istri-rizky-billar-dan-lesti-kejora.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Kuasa hukum Lesti Kejora dan Rizky Billar, Sandy Arifin, mengungkap kondisi Lesti usai mengalami dugaan KDRT dari sang suami.
Lesti terlihat lemas tak berdaya setelah mengalami penganiayaan.
Kini ia pun dirawat di rumah sakit.
Kabar tak mengenakkan datang dari rumah tangga pedangdut Lesti Kejora dan suaminya Rizky Billar.
Penyanyi Lesti Kejora melaporkan suaminya, Rizky Billar, atas kasus dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022) malam sekira pukul 22.00 WIB.
Pemicu KDRT tersebut diduga lantaran Rizky Billar ketahuan selingkuh oleh Lesti Kejora.
Rizky Billar diduga nekat mendorong, membanting hingga mencekik leher sang istri.
Baca juga: Pergoki Suami Selingkuh, Lesti Kejora Minta Dipulangkan ke Orangtua, Itu Buat Rizky Billar Murka
Lesti bahkan sampai jatuh ke lantai.
Billar disebut berulang-ulang menganiaya Lesti.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, atas kejadian tersebut, Lesti Kejora megeluh sakit pada bagian tangan dan beberapa bagian tubuh lain.
![Rizki Billar dan Lesti Kejora](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/lesti-billar.jpg)
Sementara itu, Sandy Arifin menyebut, kondisi Lesti Kejora setelah mengalami KDRT terlihat lemas tak berdaya.
"Saya belum lihat fotonya, baru dapat informasi. Tetapi, memang pada saat waktu malam itu saya menemani, memang yang bersangkutan Dede memang keadaan kondisinya lemas," kata Sandy saat ditemui di kawasan Jakarta Barat, Jumat (30/9/2022), seperti diberitakan Tribunnews sebelumnya.
Sandy juga mengabarkan bahwa kliennya saat ini tengah dirawat di salah satu rumah sakit.
Lesti Kejora hampir dua hari terakhir menjalani perawatan.
"Nah, sekarang kami lebih fokus lagi untuk melihat keadaan Dede Lesti karena saya mendapatkan informasi, sekarang lagi dirawat di rumah sakit," ucap Sandy Arifin, mengutip Kompas.com.
Berdasarkan informasi yang diterima Sandy dari pihak keluarga, Lesti Kejora saat ini masih dalam proses istirahat.
Lebih lanjut, Sandy Arifin belum mengetahui secara pasti apakah KDRT tersebut sudah terjadi berulang kali atau baru pertama kali.
Saat mendampingi Lesti membuat laporan di Polre Metro Jakarta Selatan, Sandy tak berbicara lebih jauh lantaran kondisi Lesti yang tengah lemas.
(Tribunnews.com/Salis/Fauzi Nur Alamsyah, Kompas.com/Baharudin Al Farisi)