Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Soal Kabar Rizky Billar Minta Damai dengan Lesti Kejora, Ini Kata Polisi

Polisi tanggapi kabar kemungkinan Lesti Kejora dan Rizky Billar berdamai atas kasus dugaan KDRT.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Salma Fenty
zoom-in Soal Kabar Rizky Billar Minta Damai dengan Lesti Kejora, Ini Kata Polisi
Instagram @rizkybillar
Hingga saat ini Lesti Kejora (kiri) dan Rizky Billar (kanan) belum berencana menempuh upaya damai dalam perkara KDRT. 

TRIBUNNEWS.COM - Proses hukum kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang menimpa Lesti Kejora oleh Rizky Billar masih bergulir.

Namun di tengah proses itu, sangat mungkin bagi Lesti Kejora dan Rizky Billar berdamai.

Pelaksana Tugas (Plt) Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi lantas mengungkap fakta soal kabar Rizky Billar minta damai dengan Lesti Kejora.

"Nanti kita cek kembali. Kalau soal damai silahkan saja, sah-sah saja," kata Nurma, dikutip dari YouTube Sambel Lalap, Selasa (4/10/2022).

"Karena ini memang delik aduan," sambungnya.

AKP Nurma mengatakan bahwa laporan KDRT yang dilayangkan Lesti termasuk dalam delik aduan, yakni pihak korban melaporkan terlapor.

Baca juga: Rizky Billar Belum Konfirmasi Penuhi Panggilan Polisi Terkait Kasus KDRT Lesti Kejora

Kepolisian akan memproses perkara apabila ada yang melapor untuk ditindaklanjuti

BERITA REKOMENDASI

"Delik aduan itu jika korban sudah merasa dirugikan terus melapor, itulah delik aduan," jelas AKP Nurma

"Jadi dilaporkan itu baru diproses, kalau tidak dilaporkan itu tidak bisa diproses."

"Kemudian dari delik aduan itu bisa berdamai atau mediasi," paparnya.

Meski begitu, Nurma mengungkapkan hingga kini pihaknya belum menerima permintaan damai dari Rizky Billar.

"Untuk sementara ini, kita belum menerima (permohonan damai)," tuturnya.


Polisi Ungkap Kemungkinan Rizky Billar Ditahan atas Kasus KDRT

Rizky Billar sampai sekarang masih berstatus saksi atas kasus dugaan KDRT yang menimpa Lesti Kejora.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas